JASRIL FAISAL (2020) Peranan Guru Sebagai Motivator Dalam Meningkatkan Keaktifan Siswa Dalam Pembelajaran Sejarah Di MAN 1 Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Jasril Faisal, Stambuk A 311 16 019. Peranan Guru Sebagai Motivator Dalam Meningkatkan Keaktifan Siswa Dalam Pembelajaran Sejarah di MAN 1 Palu. Skripsi, Program Studi Pendidikan Sejarah, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. (UNTAD) Palu, Pembimbing H. Juraid.
Permasalahan dalam hasil penelitian ini yaitu : bagaimana peranan guru sebagai motivator dalam meningkatkan keaktifan siswa dalam pembelajar sejarah. Tujuan penelitian dalam skripsi ini adalah menjelaskan bagaimana peranan guru sebagai motivator dalam meningkatkan keaktifan siswa dalam pembelajar sejarah. Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian deskritif kualitatif. Dengan sampel berjumlah 25 orang Siswa, yang terdiri atas 9 laki-laki dan 16 Perempuan serta 1 orang guru sejarah. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data diperoleh melalui, observasi,wawancara, angket dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, bahwa peran guru sebagai motivator dalam meningkatkan keaktifan siswa dalam pembelajaran sejarah di MAN 1 Palu sudah efektif, sebagaimana hasil jawaban-jawanban dari responden siswa maupun guru. Berdasarkan hal tersebut dapat dikatakan bahwa peran guru sebagai motivator dapat meningkatkan keaktifan belajar. Kesimpulannya adalah selalu memberikan motivasi, maka siswa lebih aktif dalam pembelajaran sejarah.
Kata Kunci : Motivasi , Peranan Guru dan Pembelajaran Sejarah
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Sejarah Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Sejarah |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/133136 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |