Perbedaan Tingkat Pengetahuan Tentang Stunting Sebelum Dan Sesudah Edukasi Gizi Pada Catin (Calon Pengantin) Untuk Mencegah Stunting Di Wilayah Kerja Puskesmas Talise Kecamatan Mantikulore Kota Palu

FEBRIANI (2025) Perbedaan Tingkat Pengetahuan Tentang Stunting Sebelum Dan Sesudah Edukasi Gizi Pada Catin (Calon Pengantin) Untuk Mencegah Stunting Di Wilayah Kerja Puskesmas Talise Kecamatan Mantikulore Kota Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

FEBRIANI. Perbedaan Tingkat Pengetahuan tentang Stunting Sebelum dan Sesudah Edukasi Gizi pada Catin (Calon Pengantin) untuk Mencegah Stunting di Wilayah Kerja Puskesmas Talise Kecamatan Mantikulore Kota Palu
(di bawah bimbingan ibu Nurulfuadi, S.KM., M.Si)

Program Studi Gizi
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako Palu
Skripsi
November 2024

CATIN (Calon Pengantin) merupakan pasangan yang akan menikah. Pasangan calon pengantin perlu mengetahui pentingnya pencegahan stunting sejak pranikah melalui edukasi gizi tentang stunting menggunakan leaflet. Edukasi dapat berfungsi sebagai prediktor dan dapat dimodifikasi untuk mendorong partisipasi calon pengantin terkhusus calon Ibu dalam memenuhi kebutuhan gizinya sehingga dapat mencegah terjadinya stunting pada anak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan tingkat pengetahuan Catin tentang stunting sebelum dan sesudah edukasi gizi menggunakan leaflet. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian non-randomized one-group pre-post test. Teknik pengambilan sampel yaitu teknik total sampling dan uji statistik yang digunakan yaitu Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan Catin setelah edukasi gizi menggunakan leaflet (p < 0,05), di mana sebelum edukasi gizi sebanyak (44,8%) catin berpengetahuan Kurang dan hanya (24,1%) pengetahuan Baik. Setelah edukasi gizi terdapat (74,1%) berpengetahuan Baik dan 5,2?rpengetahuan Kurang. Kesimpulan penelitian ini menunjukkan ada perbedaan pengetahuan tentang stunting sebelum dan sesudah edukasi gizi menggunakan leaflet sekaligus menunjukkan edukasi gizi menggunakan leaflet terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan calon pengantin mengenai stunting.

Kunci: CATIN (Calon Pengantin),Tingkat Pengetahuan, Edukasi, Stunting

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Gizi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/133733
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item