Perilaku Personal Hygiene Remaja Putri Pada Saat Menstruasi Di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN-IC) Kota Palu

FARAMITA SARI (2024) Perilaku Personal Hygiene Remaja Putri Pada Saat Menstruasi Di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN-IC) Kota Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
FARAMITA SARI. Perilaku Personal Hygiene Remaja Putri Pada Saat Menstruasi di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN-IC) Kota Palu
(di bawah Bimbingan Arwan)
Departemen Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako
Personal hygiene saat menstruasi merupakan aspek penting dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan wanita selama menstruasi, Berdasarkan data BKKBN sebanyak 63 juta remaja di Indonesia berisiko kurang menjaga kebersihan organ genelitia selama menstruasi, serta dari 43,4% juta remaja putri berusia antara 10- 14 tahun berperilaku vulva hygiene sangat buruk. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perilaku personal hygiene remaja putri pada saat menstruasi di MAN-IC Kota Palu. Jenis penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Informan dalam penelitian ini berjumlah 9 orang terdiri dari 7 orang informan utama remaja putri, 1 orang informan kunci yaitu pengurus kesehatan, dan 1 orang informan pendukungpembina remaja putri. Hasil menunjukan bahwa pada variabel niat ditemukan semuainforman mengatakan mereka merasa penting untuk menjaga kebersihansaat menstruasi, beberapa informan mengatakan niat mereka tidak mudah dipengaruhi dari teman sekitar. dan semua Informan mengatakan menjaga kebersihan saat menstruasi dapat memberikan dampak positif untuk kesehatan, Variabel keterjangkauan informasi ditemukan Dalam variabel keterjangkaun informasi, Infroman mengetahui personal hygiene adalah kebersihan diri seperti mengganti pembalut setiap 4 jam sekaliInforman mengetahui informasi personal hygiene pada saat menstruasi melalui lingkungan pendidikan (sekolah), keluarga bahkan sosial media. Variabel situasi memungkinkan Informan beranggapan bahwa sarana dan prasarana yang memadai beresiko mempengaruhi pelaksanaan personal hygiene saat menstruasi. Situasi perilaku personal hygiene di sekolah asrama MAN-IC Mamboro sudah dilaksanakan walau belum optimal. Saran dalam penelitian ini adalah diharapkan serta pihak MAN-IC dapat bekerja sama dengan petugas kesehatan terkait pemberian sosialisasi yang memfokuskan bagaimana penerapan personal hygiene saat menstruasi dengan benar.
Kata Kunci :Personal Hyigene, Menstruasi, Remaja Putri

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/134152
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item