NURAINI (2024) Perilaku Personal Hygiene Saat Menstruasi Pada Siswi Di SMPN 19 Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Nuraini. Perilaku Personal Hygiene Saat Mentruasi pada Siswi di SMPN 19 Palu
(dibawah Bimbingan Sendhy Krisnasari, S.KM., M.PH)
Peminatan Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako
Kepedulian terhadap personal hygiene saat menstruasi sangat penting untuk kenyamanan, keselamatan, dan kesehatan. Siswi di SMPN 19 Palu sebagian besar belum menerapkan personal hygiene saat menstruasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Perilaku Personal Hygiene saat Mentruasi pada Siswi di SMPN 19 Palu. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan dalam penelitian sebanyak 7 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengelolaan data menggunakan teknik matriks. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswi belum mengetahui dengan benar mengenai personal hygiene saat menstruasi karena orang tua maupun guru belum memberikan informasi yang cukup. Sikap siswi belum menggambarkan sebagaimana praktik personal hygiene saat menstruasi yang benar karena fasilitas di sekolah dari segi toilet dan ruang UKS belum mendukung praktik personal hygiene saat menstruasi. Peran guru belum maksimal dalam membantu dan memberikan informasi kepada siswi mengenai personal hygiene saat menstruasi karena belum terpapar secara keseluruhan mengenai informasi personal hygiene saat menstruasi. Diharapkan pihak sekolah dapat melakukan kegiatan sosialisasi terkait pentingnya personal hygiene saat mestruasi yang berkolaborasi dengan tenaga kesehatan serta meningkatkan kembali fasilitas sekolah dari segi toilet dan ruang UKS yang mendukung personal hygiene saat menstruasi. Teruntuk peneliti selanjutnya diharapkan dapat mengakaji secara mandalam lagi penelitian ini dan menambahkan informan pendukung orang tua dalam penelitian.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Peran Guru, personal hygiene, menstruasi.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/134154 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |