INTAN AYU RAHMANIAR (2023) Perkembangan Larva Udang Air Tawar Endemik Danau Lindu Caridina Linduensis Roux, 1904 Pada Kondisi Laboratorium. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui fekunditas, perkembangan dan tipe larva udang air tawar dari Danau Lindu Caridina linduensis Roux, 1904 pada kondisi laboratorium. Pengoleksian sampel dilaksanakan pada bulan November 2022 di Danau Lindu dan dilanjutkan pada Laboratorium Biosistematika Hewan dan Evolusi. Tahapan pada penelitian ini adalah organisme uji, pengoleksian, pengepakan dan pengangkutan sampel ke laboratorium, uji pemeliharaan, pengamatan habitat dan monitoring kualitas air pemeliharaan, pengamatan dan pengoleksian larva serta kelangsungan hidup. Udang yang dipelihara adalah individu betina bertelur, individu betina dan jantan untuk melakukan perkawinan dan menghasilkan telur dari induk betina hasil dari perkawinan dan setelah menetas, larva udang dikoleksi. Setiap individu diberi makanan berupa pakan buatan (pellet). Hasil penelitian menunjukan bahwa fekunditas C. linduensis diamati dengan jumlah telur berkisar 20?40 butir yang mampu bertahan pada suhu 26,5?27,8oC dengan durasi pengeraman berkisar antara 11?29 hari, kelangsungan hidup tidak mencapai 100%. Kualitas air selama pemeliharaan masih dalam kisaran optimum untuk pertumbuhan induk dan larva udang. C. linduensis memiliki empat tahap durasi perkembangan larva dan digolognkan tipe sangat singkat.
Kata kunci: Larva, Caridina linduensis, Danau Lindu, Sulawesi Tengah.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA > Biologi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/134231 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |