SITI RAHMAYANTI (2021) Permukiman Nelayan Boneoge Di Kabupaten Donggala. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Siti Rahmayanti (F 221 14 004) “Permukiman Nelayan Boneoge Di Kabupaten
Donggala†(Di Bimbing Oleh Ibu Dr. Ir. Ahda Mulyati, MT).
Kabupaten Donggala merupakan bagian administratif provinsi Sulawesi Tengah,
sekaligus wilayah penyangga dan berbatasan langsung dengan Kota Palu (Ibu Kota
Sulawesi Tengah). Bagian dari wilayah kabupaten ini adalah kawasan permukiman
nelayan di Kelurahan Boneoge yang potensial terhadap upaya peningkatan
perekonomian wilayah secara umum. Peningkatan aspek perekonomian di kawasan di
kawasan permukiman nelayan seiring dengan pertumubuhan penduduk yang
berpengaruh secara signifikan terhadapa peningkatan kualitas lingkungan
permukiman melalui penataan yang sesuai dengan standar dan kebutuhan secara
khusus.
Penuliasan ini bertujuan untuk mendapatkan konsep penataan dan desain
permukiman nelayan agar dapat mewadahi kegiatan nelayan secara optimal dan
berkualitas sesuai dengan karakteristik penghuni dan lingkungannya. Selain itu konsep
ini juga bertujuan untuk memenuhi kebutuhan ruang dan fasilitas hunian serta
lingkungan yang adaptif terhadap kehidupan sosail dan budaya nelayan di Boneoge.
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa penataan permukiman nelayan di
Boneoge sejatinya di adaptasikan dari karakter lingkungan yang khas pesisir serta
kehidupan sosial penghuninya sebagai nelayan. Aspek tersebut berimplikasi terhadap
bentuk penataan dan fasilitas permukiman yang khas dan spesifik dalam konteks
nelayan seperti ruang/wadah pengolahan ikan. Selain itu dibutuhkan ruang
terbuka(open space) sebagai pembuatan kapal, dan tempat tambat kapal/perahu
nelayan.
Kata kunci : Penataan permukiman, nelayan, Boneoge
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Teknik > Arsitektur |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/134557 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |