ASRIANI (2024) Pertambahan Bobot Badan Kambing Kacang Betina Yang Diberi Ampas Kelapa Fermentasi Dan Tidak Difermentasi. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Asriani (O 121 18 088). Pertambahan Bobot Badan Kambing Kacang Betina yang
Diberi Ampas Kelapa Fermentasi dan Tidak Difermentasi (Pembimbing Sagaf dan
Syahrir, 2024)
Kambing Kacang merupakan salah satu kambing asli Indonesia yang
banyak dipelihara oleh masyarakat di pedesaan. Beberapa keunggulan kambing
Kacang adalah mudah beradaptasi dengan lingkungan baru terutama di daerah
tropis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertambahan bobot badan,
konsumsi bahan kering ransum, efisiensi penggunaan ransum pada kambing
Kacang betina yang diberi ampas kelapa fermentasi dan tidak difermentasi sebagai
sumber pakan. Penelitian ini dilaksanakan di kandang percobaan CV. Prima
BREED Kelurahan Tondo Kecamatan Mantikulore Kota Palu Provinsi Sulawesi
Tengah dari tanggal 08 Oktober 2022 sampai dengan tanggal 08 Desember 2022.
Ternak yang digunakan dalam penelitian berjumlah 15 ekor kambing Kacang betina
umur 10-12 bulan dengan kisaran bobot badan antara 7,74 kg sampai dengan 15,39
kg yang ditempatkan dalam kandang panggung dengan atap seng, lantai papan,
dinding dari papan yang berukuran 6 x 10 meter. Kandang dibuat petak menjadi
15 petak dengan masing-masing ukuran 1,0 x 1,0 meter. Penelitian ini
menggunakan analisis uji-f dengan 3 perlakuan 5 kali pengulangan, adapun
perlakuan yang dicobakan P0 (tanpa menggunakan ampas kelapa). P1(Pemberian
Ampas kelapa 10% + konsentrat 90%). P2 (Pemberian Ampas kelapa fermentasi
10% + konsentrat 90%). Peubah yang diamati dalam penelitian ini adalah
pertambahan bobot badan, konsumsi bahan kering ransum, efisiensi penggunaan
ransum. Dari hasil penelitian ini menunjukan bahwa 3 perlakuan ini tidak
memberikan pengaruh yang nyata terhadap pertambahan bobot badan, komsumsi
bahan kering ransum, efisiensi penggunaan ransum kambing Kacang betina.
Kata kunci: Kambing Kacang Betina, Bobot Badan, Ampas kelapa,
Fermentasi.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Peternakan dan Perikanan > Peternakan |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/134970 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |