PERTUMBUHAN DAN HASIL BAWANG MERAH (Allium Ascalonicum L.) VARIETAS LEMBAH PALU PADA PEMBERIAN DOSIS PESTISIDA NABATI

SUAIB (2024) PERTUMBUHAN DAN HASIL BAWANG MERAH (Allium Ascalonicum L.) VARIETAS LEMBAH PALU PADA PEMBERIAN DOSIS PESTISIDA NABATI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Suaib (E 281 13 193), Pertumbuhan dan Hasil Bawang Merah (Allium ascalonicum L.) Varietas Lembah Palu pada Pemberian Dosis Pestisida Nabati, Dibimbing oleh Ramal Yusup, 2020.

Hasil bawang merah Lembah Palu masih tergolong rendah yaitu 5-6 t. ha-1 dibanding dengan potensi hasilnya yang bisa mencapai 12 t. ha-1. Rendahnya produktivitas bawang merah varietas lembah palu disebabkan cara budidaya yang belum optimal dan penggunaan pupuk anorganik yang terus menerus serta adanya intensitas serangan hama dan penyakit. Salah satu cara untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan penggunaaan pestisida nabati. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dosis pestisida nabati yang berpengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil bawang merah (Allium ascalonicum L.) Varietas Lembah Palu. Penelitian ini dilaksanakan di Kelurahan Kayumalue, Kecamatan Palu Utara, Sulawesi Tengah. Penelitian berlangsung pada bulan Mei sampai dengan bulan Juni 2019. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK), dengan satu faktor, diulang sebanyak empat kali. Dengan perlakuan berbagai dosis pestisida nabati akar kelor, yang terdiri atas 6 perlakuan yaitu N0 = Kontrol (tanpa pestisida nabati), N1 = Pesisida Nabati + Air (1 ml : 10 ltr), N2 = Pesisida Nabati + Air (1,5 ml : 10 ltr), N3 = Pesisida Nabati + Air (2 ml : 10 ltr), N4 = Pesisida Nabati + Air (2,5 ml : 10 ltr) dan N5 = Pesisida Nabati + Air (3 ml : 10 ltr). Dengan demikian terdapat 6 perlakuan, dimana setiap perlakuan diulang empat kali, sehingga secara keseluruhan terdapat 24 unit percobaan, setiap unit percobaan terdapat 20 tanaman. Hasil penelitian menunjukan yaitu perlakuan N2 = Pesisida Nabati + Air (1,5 ml : 10 ltr) memberikan pengaruh terbaik terhadap terhadap pertumbuhan dan hasil bawang merah pada semua parameter pengamatan.

Kata Kunci: pertumbuhan, hasil, Allium ascalonicum L., pestisida nabati

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Kampus 2 Morowali > Agroteknologi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/135086
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item