PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PAKCOY (Brassica Rapa L.) PADA BERBAGAI KONSENTRASI PUPUK ORGANIK CAIR

RIFKA (2023) PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PAKCOY (Brassica Rapa L.) PADA BERBAGAI KONSENTRASI PUPUK ORGANIK CAIR. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Rifka (E 281 16 250). Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Pakcoy (Brassica rapa L)
Pada Berbagai Konsentrasi Pupuk Organik Cair NASA (dibimbing oleh
Syamsuddin Laude).2023
Tanaman pakcoy (Brassica rapa L.) merupakan salah satu jenis sayuran
yang digemari oleh masyarakat Indonesia. Di Indonesia banyak terdapat jenis
makanan yang menggunakan daun pakcoy sebagai bahan makanan utama maupun
sebagai pelengkap. Pakcoy selain sebagai sayuran juga dapat bermanfaat bagi
kesehatan manusia, terutama yang mengkonsumsinya secara kontinyu. Pakcoy
dapat menghilangkan rasa gatal ditenggorokkan pada penderita batuk, penyembuh
sakit kepala karena mengandung vitamin dan zat gizi yang penting bagi kesehatan
manusia. Penelitian ini akan dilaksanakan di Fakultas Pertanian Universitas
Tadulako. Di green hause Leb Hortikulturah, dilaksanakan pada bulan Juni
sampai selesai 2023. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap
(RAK). Perlakuan yang dicobakan adalah konsentrasi POC yang terdiri dari 6
perlakuan yaitu : N0= Contro, N1=POC 1.0 ml/liter, N2=POC 1.5 ml/liter, N3=
POC 2.0 ml/liter, N4= POC 2.5 ml/liter dan N5= POC 3.0 ml/liter. Setiap
perlakuan diulang sebanyak 3 kali sehingga diperoleh 18 unit percobaan. Setiap
unit percoban diwakili 3 tanaman, sehingga terdiri dari 54 tanaman. Data yang
diperoleh dianalisis menggunakan analisis keragaman dan apabila UJI F dari
masing masing perlakuan menunjukan pengaruh nyata atau sangat nyata maka
akan dilakukan beda nyata jujur (BNJ) pada taraf 5%. Hasil penelitian ini
menunjukan bahwa konsentrasi POC NASA terhadap pertumbuhan dan hasil
tanaman pakcoy terdapat pengaruh nyata terhadap variabel pengamatan tinggi
tanaman pada umur 20 HST. Konsentrasi POC NASA memberikan pertumbuhan
lebih baik yaitu POC NASA 2,0ml/liter air.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/135239
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item