POLA SEBARAN PERMUKIMAN DI KECAMATAN TATANGA KOTA PALU

REKYAN REKSA (2022) POLA SEBARAN PERMUKIMAN DI KECAMATAN TATANGA KOTA PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Rekyan Reksa (F23116112), dengan judul skripsi “Pola Sebaran
Permukiman di Kecamatan Tatanga Kota Palu” Dibimbing oleh Hi.
Sarifuddin
Kecamatan Tatanga merupakan salah satu dari delapan kecamatan yang ada
di Kota Palu. Kecamatan Tatanga terdiri dari 6 kelurahan diantaranya Kelurahan
Boyaoge, Kelurahan, Pengawu, Kelurahan Duyu, Kelurahan Palupi, Kelurahan
Nunu, dan Kelurahan Tawanjuka. Kecamatan Tatanga tumbuh dan berkembang
sejalan dengan dinamika perkembangan penduduknya baik dari segi pertambahan
jumlah penduduk maupun peningkatan kegiatan ekonomi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola sebaran permukiman yang
terjadi di Kecamatan Tatanga dalam kurun waktu 15 tahun terakhir menggunakan
metode penelitian kuantitatif, penelitian ini terbagi dalam beberapa tahapan
kegiatan dimana tahap pertama yaitu persiapan data sekunder yang dibutuhkan
dalam penelitian ini. Tahap kedua dilakukan digitasi citra Kecamatan Tatanga
menggunakan sistem informasi geografis (SIG) guna mengetahui pola sebaran
permukiman di tahun 2005, 2010, 2015 dan 2020. Tahap ketiga berupa pengolahan
data menggunakan analisis spasial tetangga terdekat atau nearest-neighbour yang
mana dilakukan penghitungan untuk mengetahui tipe pola permukiman di
Kecamatan Tatanga.
Hasil penelitian Permukiman Kecamatan Tatanga Tahun 2005, 2010, 2015
dan Tahun 2020 terdapat 2 Kelurahan yang mengalami perubahan pola, yaitu
Kelurahan Tawanjuka dan Kelurahan Nunu yang pada tahun 2005 berpola
mengelompok sedangkan pada tahun 2010 berpola acak dan pada tahun 2015-2020
berpola menyebar, sementara Kelurahan Duyu,Kelurahan Boyaoge, Kelurahan
Pengawu, Kelurahan Palupi tidak mengalami perubahan dari pola mengelompok.
Selain hal tersebut perkembangan pola permukiman di 6 Kelurahan dapat dikatakan
progresif yang mana semua Kelurahan terus mengalami pertumbuhan jumlah
bangunan.
Kata Kunci: Permukiman, Pola Sebaran Permukiman,Pola Permukiman

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Perencanaan Wilayah Kota
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/135705
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item