PROFIL PEMECAHAN MASALAH SISWA KELAS IX SMP NEGERI 1 SAUSU PADA POKOK BAHASAN ARITMETIKA SOSIAL DITINJAU DARI SELF EFFICACY

NI LUH YASTUTI (2024) PROFIL PEMECAHAN MASALAH SISWA KELAS IX SMP NEGERI 1 SAUSU PADA POKOK BAHASAN ARITMETIKA SOSIAL DITINJAU DARI SELF EFFICACY. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk memperoleh deskripsi profil pemecahan masalah siswa pada materi aritmetika sosial ditinjau dari self efficacy. Teknik pengumpulan data menggunakan tes pemecahan masalah dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Tahap memahami masalah, siswa dengan self efficacy tinggi dapat menangkap makna dari masalah sehingga dapat menceritakan kembali informasi berdasarkan makna dari masalah lain halnya siswa dengan self efficacy rendah, tidak dapat menangkap makna dari masalah sehingga mereka menceritakan informasi sesuai dengan masalah, (2) Tahap membuat rencana, siswa dengan self efficacy tinggi dan rendah membuat strategi pemecahan masalah yang sama yaitu dengan merencanakan mencari pajak penjualan terlebih dahulu menggunakan rumus %pajak x jumlah pendapatan, kemudian menghitung keuntungan menggunakan rumus untung = harga jual – harga. (3) Tahap pelaksanaan rencana, siswa dengan self efficacy tinggi dapat melaksanakan strategi pemecahan masalah sesuai dengan yang telah direncanakan lain halnya siswa dengan self efficacy rendah dapat melaksanakan strategi pemecahan masalah sesuai dengan yang telah direncanakan namun terkendala dalam perhitungan pajak penjualan. (4) Tahap memeriksa kembali, siswa dengan self efficacy tinggi telah melakukan pemeriksaan kembali sebelum sampai pada tahap akhir penyelesaian dan dapat memberikan kesimpulan berbeda halnya siswa dengan self efficacy rendah tidak memeriksa kembali hasil pekerjaanya.
Kata Kunci: Profil Pemecahan Masalah, Self Efficacy, Aritmetika Sosial.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Matematika
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/136567
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item