Profil Pemecahan Masalah Siswa Kelas VIII Pada Materi Pertidaksamaan Linear Satu Variabel Ditinjau Dari Tingkat Kecemasan Matematika Di SMP Kristen GPID Palu

RIO ARTHUR PERMANA (2020) Profil Pemecahan Masalah Siswa Kelas VIII Pada Materi Pertidaksamaan Linear Satu Variabel Ditinjau Dari Tingkat Kecemasan Matematika Di SMP Kristen GPID Palu. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Rio Arthur Permana. 2019. Profil Pemecahan Masalah Siswa Kelas VIII pada Materi Pertidaksamaan Linear Satu Variabel Ditinjau dari Tingkat Kecemasan Matematika di SMP Kristen GPID Palu. Tesis, Magister Pendidikan Matematika, Program Pascasarjana, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing (I) Maxinus Jaeng dan Pembimbing (II) Sudarman Bennu.
Adapun yang melatarbelakangi penelitian ini yaitu siswa di SMP Kristen GPID Palu memiliki tingkat kecemasan matematika yang berbeda, yaitu ada siswa yang menyenangi pelajaran matematika, namun tidak sedikit yang cemas dan cenderung takut dengan pelajaran matematika. Berkaitan dengan hal tersebut, kecemasan ini menarik untuk diteliti guna memperoleh profil pemecahan masalah siswa menurut tingkat kecemasan ringan, sedang, dan berat. Tujuan dari penelitian ini untuk mendapatkan profil pemecahan masalah siswa kelas VIII pada materi pertidaksamaan linear satu variabel ditinjau dari tingkat kecemasan matematika di SMP Kristen GPID Palu.
Pertanyaan yang akan dijawab dalam penelitian ini adalah bagaimana profil pemecahan masalah siswa kelas VIII pada materi pertidaksamaan linear satu variabel yang ditinjau dari tingkat kecemasan matematika di SMP Kristen GPID Palu? Peneliti melakukan penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan dengan memberikan angket kecemasan menurut HARS, tes pemecahan masalah, wawancara, dan catatan lapangan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa siswa dengan tingkat kecemasan ringan, mampu menyelesaikan masalah yang diberikan dengan sangat lengkap, sedangkan siswa dengan tingkat kecemasan sedang mampu menyelesaikan masalah yang diberikan dengan lengkap, dan yang terakhir siswa dengan tingkat kecemasan berat mampu menyelesaikan masalah yang diberikan dengan kurang lengkap.
Kata Kunci: profil pemecahan masalah, kecemasan matematika.

Item Type: Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined])
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Pascasarjana > Magister Pendidikan Matematika
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/136574
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item