Profill Pemecahan Masalah Siswa Kelas VII A Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Aritmetika Sosial Ditinjau Dari Kemampuan Matematika Di MTs Al-Muhajirin Palu

SITI MUBARANI (2022) Profill Pemecahan Masalah Siswa Kelas VII A Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Aritmetika Sosial Ditinjau Dari Kemampuan Matematika Di MTs Al-Muhajirin Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Siti Mubarani, 2022. Profil Pemecahan Masalah Siswa Kelas VII A dalam
Menyelesaikan Soal Cerita Aritmetika Sosial Ditinjau dari Kemampuan Matematika
di MTs Al-Muhajirin Palu. Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan
Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan Dan Ilmu
Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Maxinus Djaeng.
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi tentang profil pemecahan
masalah siswa kelas VII A dalam menyelesaikan soal cerita aritmetika sosial ditinjau
dari kemampuan matematika di MTs Al-Muhajirin Palu. Jenis penelitian ini adalah
deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang didasarkan pada langkah pemecahan
yang dikemukakan oleh Polya, subjek penelitian ini adalah tiga orang siswa yang
memiliki tingkat kemampuan matematika yang berbeda yaitu tinggi, sedang, dan
rendah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa subjek ARP yang berkemampuan
matematika tinggi, subjek NI yang berkemampuan matematika sedang, dan subjek
DL yang berkemampuan matematika rendah dalam memecahkan masalah aritmetika
sosial adalah sebagai berikut: (1) tahap memahami masalah subjek memahami
masalah dengan melakukan pembacaan masalah secara berulang, subjek
mengidentifikasi informasi yang ada seperti apa yang diketahui dan apa yang
ditanyakan pada soal dengan benar berdasarkan kalimat pernyataan dan kalimat
pertanyaan, (2) tahap membuat rencana pemecahan masalah subjek ARP memiliki
rencana pemecahan masalah yang baik dan tepat, subjek NI memiliki rencana
pemecahan masalah yang baik pada nomor 1 namun, untuk nomor 2 subjek memilih
rencana pemecahan masalah yang kurang tepat sedangkan, subjek DL memiliki
rencana pemecahan masalah yang kurang tepat pada nomor 1 dan 2, (3) tahap
melaksanakan rencana pemecahan masalah pada tahap ini subjek ARP melaksanakan
rencana pemecahan masalah sesuai dengan yang telah direncanakan, subjek
menuliskan rumus yang akan digunakan terlebih dahulu dan mensubstitusikan nilai?nilai yang diketahui pada soal kedalam rumus yang akan digunakan dan subjek
melaksanakan proses penyelesaian dengan teliti dan memperoleh penyelesaian yang
tepat, subjek NI melaksanakan rencana pemecahan masalah sesuai dengan yang telah
direncanakan, subjek memperoleh penyelesaian yang tepat pada nomor 1 namun,
untuk nomor 2 subjek memperoleh penyelesaian yang kurang tepat sedangkan,
subjek DL melaksanakan rencana pemecahan masalah sesuai dengan yang telah
direncanakan namun memperoleh penyelesaian yang kurang tepat karena, telah
memilih strategi pemecahan masalah yang kurang tepat terlebih dahulu, (4) tahap
memeriksa kembali hasil pekerjaan pada tahap ini subjek ARP melakukan
pemeriksaan kembali hasil pekerjaan dengan cara menguji dan melakukan
perhitungan kembali terhadap hasil pekerjaan yang telah diperoleh sedangkan, subjek
NI dan subjek DL tidak melakukan pemeriksaan kembali terhadap hasil
pekerjaannya.
Kata Kunci: Profil pemecahan masalah, soal cerita aritmetika sosial, kemampuan
matematika.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Matematika
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/136665
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item