ASWAR (2023) PUSAT MODIFIKASI MOBIL DI KOTA PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Aswar¹, Pusat Modifikasi Mobil di Kota Palu, dibimbing oleh Rachmat Saleh², Fratika Julia²,
Program Studi S1 Arsitektur, Jurusan Teknik Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Tadulako.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh Perkembangan Otomotif di Kota Palu terutama
pada bidang Modifikasi cukup menjanjikan sebagai prospek yang baik. Hal ini terlihat dengan
semakin meningkatanya peredaran mobil tiap tahunnya serta banyaknya peminat
perkumpulan baik organisasi, club, maupun komunitas-komunitas mobil yang ada di Kota
Palu. Modifikasi mobil di minati dan digemari oleh berbagai masyarakat mulai dari kalangan
muda hingga kalangan yang lebih tua, hal tersebut sangatlah berkembang pesat dilingkup
perkotaan. Oleh karena itu, dibutuhkan tempat yang dapat menampung dan mewadahi
segala aktifitas dan kegiatan modifikasi mobil di Kota Palu.
Metode penelitian yang akan digunakan yaitu metode perancangan Arsitektur.
Metode perancangan arsitektur merupakan rangkaian tahapan kerja yang digunakan untuk
merancang suatu objek rancangan. Pada perancangan pusat modifikasi mobil ini metode yang
diterapkan adalah merancang berdasarkan bagaimana cara/proses memodifikasi mobil
standart menjadi mobil yang termodifikasi, tentunya akan melewati berbagai tahapan, yaitu:
Mulai, proses, dan hasil, dengan maksud yaitu dari pemulaian (mobil standart/kondisi mobil
rusak), proses (memperbaiki, variasi, modif, perawatan dan servis) dan kemudian hasil
(kondisi mobil setelah dimodifikasi).
Pusat Modifikasi mobil, diharapkan dapat menjadi solusi dalam mewadahi segala
aktifitas dan kegiatan modifikasi mobil di Kota Palu, selain itu diharapkan mampu
memberikan manfaat dan sentuhan baru pada Kota Palu agar menjadi pusat perhatian yang
baru dan juga dapat memfasilitasi kebutuhan masyarakat dalam bidang modifikasi mobil.
Kata kunci: Pusat, Modifikasi Mobil, Kota Palu
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Teknik > Arsitektur |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/136849 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |