RIANTO R. BACO (2023) Relasi Sosial Antara Suku Banggai Dan Suku Bajo Di Desa Tolokibit Kecamatan Banggai Selatan Kabupaten Banggai Laut. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Rianto R. Baco B 201 17 134, Judul skripsi, Relasi Sosial Antara suku Banggai dan suku Bajo di desa Tolokibit kecamatan Banggai Salatan kabupten Banggai Laut, dibimbing oleh Drs. Suardin Abd. Rasyid, M.Si dan Drs. Djamaluddin, M.Si.
Penelitian ini bertujuan unntuk mengetahui bagaimana bentuk-bentuk relasi dan cara mewujudkan keserasian sosial antara suku Banggai dan suku Bajo di desa Tolokibit melalui studi kasus penelitian lapangan dengan metode deskriptif kualitatif, yaitu untuk melihat fenomena yang terkait dengan hubungan serta cara mewujudkan keserasian dalam masyarakat, penulis menggunakan Teknik pengumpulan data melalui observasi dan wawancara, untuk mendapatkan data lapangan maka ditetapkan secara purposive sebanyak 7 orang inorman diantaranya 3 orang dari suku Banggai dan 3 orang dari suku bajo serta 1 orang kepala desa Tolokibit, dengan memfokuskan bentuk-bentuk interaksi sosial dan cara mewujudkan keserasian antara suku Banggai dan suku Bajo di Desa Tolokibit.
Hasil penelitian ini meberikan gambaran bahwa relasi yang terbangun antara suku Banggai dan suku Bajo berjalan dengan sangat baik, ini dapat dilihat dengan hubungan antar kedua suku yang cukup rukun, cara sosialisasi, kerja sama, saling membantu dan saling mencari jalan keluar terbaik jika terjadi masalah, kerja sama yang dilakukan kedua suku dapat dikatakan sudah sangat baik, keserasian hanya akan terjadi jika masing-masing mau menerima dengan lapang tanpa harus membedakan identitas kelompok satu dengan yang lainnya. Suku Banggai dan suku Bajo merupakan dua kelompok suku yang berbeda namun jika sampai hari ini mereka tidak saling menerima satu sama lain maka pastinya tidak akan terjadi yang Namanya keserasian dan akan jauh dari kata harmonis.
Kata Kunci: interkasi, relasi, keserasian sosial.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Sosiologi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/137244 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |