MIDUN SANDI NAYON MAIYO (2024) Ritual Inisiasi Moibba' Pada Perempuan Suku Boano Di Desa Bolano Kecamatan Bolano Kabupaten Parigi Moutong. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Midun Sandi Nayon Maiyo. Stambuk B 301 17 140. Program Studi Antropologi,
Jurusan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik, Universitas Tadulako.
Judul Skripsi: Ritual Inisiasi Moibba’ Pada Perempuan Suku Boano Di Desa
Bolano Kecamatan Bolano Kabupaten Parigi Moutong. Dibimbing Oleh Bapak
Muhammad Marzuki, selaku Pembimbing Utama dan Ibu Siti Hajar N. Aepu,
selaku Pembimbing Pendamping.
Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan dan mendeskripsikan prosesi
ritual serta makna simbolik yang terkandung dalam prosesi ritual adat Moibba’
pada perempuan suku Boano di Desa Bolano, Kecamatan Bolano, Kabupaten
Parigi Moutong. ritual adat Moibba’ merupakan sebuah ritual inisiasi pada
masyarakat suku Boano yang dilaksanakan pada anak perempuan suku Boano
dengan tujuan untuk menandai anak perempuan tersebut merupakan masyarakat
asli suku Boano, serta menandakan kematangan dan kesiapan anak perempuan
tersebut dalam menjalani kehidupan berikutnya.
Metode penelitian yang digunakan adalah tipe penelitian deskriptif dengan
dasar penelitian kualitatif, adapun ruang lingkup penelitian ini terdiri dari lokasi
penelitian, subjek penelitian dan penentuan informan. Penelitian ini menggunakan
teknik pengumpulan data dengan cara pengamatan (observasi), wawancara
(interview), dan dokumentasi serta menggunakan teknik analisis data dengan cara
reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan penarikan
kesimpulan (conclusion drawing/verivication). kemudian dengan menggunakan
teknik porposive, informan dalam penelitian ini adalah 4 orang, dimana informan
tersebut merupakan masyarakat asli suku Boano di Desa Bolano yang setiap
informan memiliki latar belakang berbeda. Hal tersebut disengaja agar
mendapatkan data yang bervariasi dan akurat.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, prosesi dari ritual adat
Moibba’ terdiri dari beberapa tahapan yakni, 1) Womboan (pengurungan), 2)
Mongense (pengikiran gigi dan penanda’an telapak tangan, 3) Odungkatan
(pengeluaran), 4) Ondu’i (mandi adat), 5) Su’un (junjung), 6) Mogupu’ Da’un
Olontigi (memetik daun inai), 7) Pake’i Pasanga (memakai baju adat),
8) Posugo’an Kadera Hua’an (duduk di kursi puadai). Kedua, adapun simbol-simbol
yang digunakan pada ritual adat Moibba’ yang disetiap simbolnya memiliki
makna, antara lain; Niug (Kelapa), Piging (parang), Da’un Olontigi (daun inai),
Da’un Dauna (daun sirih), Lugus (buah pinang), Tilon (kapur), Botte (mahkota),
Pasanga (baju adat Boano), Kadera Hua’an (kursi puadai), Go’ong (gong),
Jumba (gendang), Payung, Toolung (tudung kepala), dan Uos (sarung). Makna
simbolis pada ritual Moibba’ sangat penting dan menarik agar dapat diketahui
maksud serta pesan yang tersirat dari berbagai simbol dalam ritual adat Moibba’
pada anak perempuan suku Boano di Desa Bolano, Kecamatan Bolano,
Kabupaten Parigi Moutong.
Kata Kunci: Simbol dan Makna, Ritual Inisiasi, Moibba’
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Antropologi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/137600 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |