SIKAP MASYARAKAT TERHADAP PENGELOLAAN HUTAN DESA KAJULANGKO KECAMATAN AMPANA TETE KABUPATEN TOJO UNA-UNA

JAFAR ARB JASA (2021) SIKAP MASYARAKAT TERHADAP PENGELOLAAN HUTAN DESA KAJULANGKO KECAMATAN AMPANA TETE KABUPATEN TOJO UNA-UNA. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN
Jafar Arb. Jasa – L 131 16 041, Sikap Masyarakat Terhadap Pengelolaan Hutan Desa Kajulangko Kecamatan Ampana Tete Kabupaten Tojo Una-Una oleh Prof. Dr. Ir. Syukur Umar, DESS

Kondisi Hutan Desa di Desa Kajulangko Kecamatan Ampana Tete terbilang tidak baik. Hal ini dapat dilihat dari aktivitas yang dilakukan dalam pengelolaan hutan desa tidak berjalan sama sekali atau sedang fakum. Ini diduga karena kurangnya perhatian pemerintah desa dalam pengelolaan hutan desa serta pendampingan yang dilakukan di hutan desa Kajulangko masih kurang. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sikap masyarakat terhadap pengelolaan hutan desa Kajulangko Kecamatan Ampana Tete Kabupaten Tojo Una-Una. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November hingga Desember 2019, bertempat di Desa Kajulangko Kecamatan Ampana Tete Kabupaten Tojo Una-Una.
Penentuan responden dilakukan sebanyak 30 responden (10%) dari 278 KK. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui pengambilan informasi dengan metode survey atau langsung di lapangan. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif untuk mengetahui sikap masyarakat dengan menggunakan penskalaan dan kemudian dideskriptifkan sesuai hasil yang didapatkan melalui wawancara.
Berdasarkan hasil yang diperoleh yaitu dapat diketahui bahwa sikap masyarakat terhadap pengelolaan hutan desa Kajulangko Kecamatan Ampana Tete Kabupaten Tojo Una-Una terbilang cukup rendah dalam menyikapi hutan desa baik untuk pemerintah desa dan kesejahteraan ekonomi masyarakat Desa Kajulangko. Hal ini dikarenakan pengelolaan hutan desa Kajulangko masih sangat kurang diperhatikan oleh pemerintah setempat khususnya pemerintah Desa.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kehutanan > Kehutanan
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/137841
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item