SAFARUDDIN (2022) STRATEGI PEMASARAN GULA SEMUT HASYIFAH PADA HOME INDUSTRI MATTUJU-TUJU DI DESA ONCONE RAYA KECAMATAN TINOMBO SELATAN KABUPATEN PARIGI MOUTONG. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Tujuan penelitian yaitu untuk menentukan strategi pemasaran yang tepat dalam meningkatkan
penjualan gula semut hasyifah pada home industri Mattuju-tuju di Desa Oncone Raya Kecamatan
Tinombo Selatan Kabupaten Parigi Moutong. Metode penelitian yangdigunakan dalam penelitian ini
adalah menggunakan analisis SWOT dengan mengidentifikasi Faktor internal (Strenght dan
Weakness) dan Eksternal (Opportunities dan Threats). Populasi sampel pada penelitian ini berjumlah
6 orang yang terdiri dari pemilik usaha gula semut, karyawan, konsumen dan pesaing. Teknik
pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan Purposive sampling
dengan menentukan kriteria-kriteria tertentu sehingga mengambil sampel yakni 6 orang. Berdasarkan
hasil analisis data yaitu diketahui pada analisis SWOT di dapatkan total skor IFAS sebesar 1,25 dan
total skor EFAS sebesar 1,14 hal ini menunjukkan bahwa home industri Mattuju-tuju berada pada
posisi sumbu kekuatan (Strenght) dan peluang (Opportunities) yakni kuadran 1 artinya home industry
Mattuju-tuju disarankan untuk melakukan strategi progresif yaitu memanfaatkan kekuatan (Strenght)
internal perusahaan untuk mendapatkan keuntungan dan peluang (Opportunities) eksternal untuk
mencapai pertumbuhan bisnis yang meningkat.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agribisnis |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/138680 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |