STRATEGI PENGEMBANGAN BUDIDAYA RUMPUT LAUT PASCA GEMPA BUMI DAN TSUNAMI DI KECAMATAN BANAWA SELATAN KABUPATEN DONGGALA

MOH. SYAHBUDIN HI. YUSUF (2023) STRATEGI PENGEMBANGAN BUDIDAYA RUMPUT LAUT PASCA GEMPA BUMI DAN TSUNAMI DI KECAMATAN BANAWA SELATAN KABUPATEN DONGGALA. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Moh. Syahbudin Hi Yusuf. 2023. “Strategi Pengembangan Budidaya
Rumput Laut Pasca Gempa Bumi dan Tsunami dan di Kecamatan Banawa Selatan
Kabupaten Donggala” skripsi. Program Studi Pendidikan Geografi, Jurusan Ilmu
Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas
Tadulako.
Kecamatan Banawa Selatan Kabupaten Donggala merupakan salah satu
Kecamatan yang memiliki luas wilayah 335,40 km2. Salah satu potensi perikanan
yang berkembang di Kecamatan Banawa Selatan Kabupaten Donggala adalah
budidaya rumput laut. Rumput laut merupakan salah satu komodit utama
perikanan, budidaya yang bernilai ekonomis tinggi dengan peluang pasar yang
luas baik nasional maupun orentasi ekspor. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui strategi pengembangan budidaya rumput laut pasca gempa bumi dan
tsunami di Kecamatan Banawa Selatan Kabupaten Donggala. Metode yang
digunakan dalam penelitian ini adalah dengan cara melakukan wawancara ke
pembudidaya rumput dan Kabid budidaya rumput laut setelah itu hasilnya di
analisis secara deskriptif kualitatif. Analisis data yang digunakan analisis
deskriptif dengan menggunakan data analisis EFAS, IFAS dan SWOT. Hasil
penelitian menghasilkan bahwa faktor kekuatan ketersedian lahan, bibit
diproduksi sendiri, ketersediaan tenaga kerja, sarana produksi, dan pengalaman
membudidayakan rumput laut dan faktor kelemahan kurangnya informasi pasar
dan harga tidak stabil, keterbatasan modal, peralatan budidaya belum moderen,
kurangnya pengetahuan dalam mengembangkan rumput laut, dan mudah
terserangan hama penyakit. Faktor eksternal meliputi faktor peluang adanya
permintaan tinggi dari pembeli, adanya dukungan dari Lembaga pemerintah,
kualitas perairairan layak untuk budidaya rumput laut, dan rumput laut dapat
diolah menjadi industri rumah tangga, dan faktor ancaman perubahan iklim
global, pencemaran air laut, adanya monopoli harga, dan hilangnya generasi
pembudidaya. Adapun yang menjadi alternatif strategi yaitu antara lain:
Memperluas area budidaya untuk memanfaatkan kualitas perairan layak untuk
budidaya rumput laut, dan melakukan ide-ide baru dalam proses pengembangan
rumput laut. Menunjukkan bahwa strategi pengembangan budidaya rumput laut
berada pada strategi S-O, dimana pada kondisi ini kekuatan yang dimiliki
digunakan semaksimal mungkin untuk meraih peluang yang ada agar
mendapatkan kualiatas rumput laut yang baik sehinga mendapatkan pangsa pasar
rumput laut yang luas dan pembudidaya makin sejahterah
Kata Kunci : Strategi pengembangan, budidaya rumput laut, analisis SWOT

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Geografi
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Geografi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/138838
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item