STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA KOPI TRALETOSI DI DESA LEMBANTONGOA KECAMATAN PALOLO KABUPATEN SIGI

HENDRIK TOMPINA (2024) STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA KOPI TRALETOSI DI DESA LEMBANTONGOA KECAMATAN PALOLO KABUPATEN SIGI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Usaha Kopi TRALETOSI merupakan salah satu Home Industry yang mengolah biji kopi menjadi roasted Bean (Kopi sangrai) dan Ground (bubuk). Tantangan yang dihadapi oleh perusahaan ini adalah ketatnya persaingan usaha. Oleh karena itu perlu dirumuskan strategi yang tepat untuk mengatasi hal ini berdasarkan kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman yang dimiliki perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji dan mengetahui faktor internal dan eksternal di perusahaan dan merumuskan dan mendapatkan strategi pengembangan usaha yang relevan untuk diterapkan pada Usaha Kopi TRALETOSI di Desa Lembantongoa Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi. Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan analisis deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil dari Matriks IFE dan Matrik EFE, diketahui bahwa nilai IFEnya adalah 2,25 dan nilai EFEnya adalah 2,25. Dengan demikian usaha Kopi TRALETOSI berada pada Kuadran I artinya Perusahaan tersebut memiliki peluang dan kekuatan sehingga dapat memanfaatkan peluang yang ada. Strategi yang harus diterapkan dalam kondisi ini adalah mendukung kebijakan pertumbuhan yang agresif. Pilihan alternative strategi yang dapat diterapkan oleh Usaha Kopi TRALETOSI setelah mendapatkan posisi keberlanjutan usaha yang dimilikinya yaitu mempertahankan Cita rasa yang khas dan Kualitas Produk yang sangat tinggi sehingga memiliki peluang pasar yang luas.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/139015
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item