Studi Etnobiologi Jamur Makro Pangan Di Desa Pakawa Kecamatan Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu Sulawesi Barat

NUR FAHMI (2023) Studi Etnobiologi Jamur Makro Pangan Di Desa Pakawa Kecamatan Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu Sulawesi Barat. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian Etnobiologi Jamur Makro Pangan di Desa Pakawa Kecamatan
Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu Sulawesi Barat bertujuan untuk mengetahui
jenis jamur makro pangan yang dapat dikonsumsi oleh warga setempat dan
pemanfaatan lainnya di beberapa suku di Desa Pakawa. Metode yang digunakan
pada penelitian ini yaitu metode eksplorasi atau jelajah dan dengan menggunakan
teknik wawancara mendalam (indepth interview) secara langsung kepada 13 orang
responden. Jamur makro yang ditemukan sebanyak 10 spesies, dari beberapa
spesies tersebut hanya 6 spesies yang berpotensi sebagai jamur makro pangan
diantaranya jamur Pleurotus ostreatus (Jacq). P Kumm, Lentinus squarrosulus
Mont., Schizophyllum commune (Fr.), Favolus tenuiculus P.Beauv., Auricularia
auricula-Judae (Bull) Quel, Volvariella volvacea (Bull) Singer dan terdapat 1
spesies yaitu jamur Ganoderma boninese yang menurut responden dari suku jawa
dan Bunggu yang biasa dimanfaatkan sebagai pengobatan luar infeksi mata.
Masyarakat di Desa Pakawa mengolah jamur pangan menjadi 4 olahan yaitu
digoreng, sup (campuran), dibakar dan tumis/campur dengan bahan lain.
Kata Kunci : Etnobiologi, Desa Pakawa, Perkebunan Kelapa Sawit, Jamur.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA > Biologi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/139291
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item