Studi Etnofarmakologi Tumbuhan Berkhasiat Sebagai Obat Penyakit Gangguan Metabolik Pada Suku Kaili Di Kecamatan Dolo Selatan Kabupaten Sigi Sulawesi Tengah

NURLAILAH (2022) Studi Etnofarmakologi Tumbuhan Berkhasiat Sebagai Obat Penyakit Gangguan Metabolik Pada Suku Kaili Di Kecamatan Dolo Selatan Kabupaten Sigi Sulawesi Tengah. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Masyarakat di Kecamatan Dolo Selatan masih menggunakan tumbuhan obat tradisional yang diwariskan oleh nenek moyang mereka terdahulu salah satunya pengobatan penyakit gangguan metabolik seperti hipertensi, diabetes mellitus dan dislipidemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah, jenis dan bagian tumbuhan, cara pengolahan dan cara penggunaan yang digunakan untuk pengobatan penyakit gangguan metabolik. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif yang menggunakan metode kualitatif dan teknik pengambilan responden purposive sampling melalui wawancara terbuka. Hasil penelitian didapatkan 58 jenis tumbuhan yang digunakan sebagai obat penyakit gangguan metabolik dengan persentase bagian tumbuhan yang digunakan yaitu daun 46.55%, akar 12,06%, batang 12,06%, kulit batang 8,62%, umbi 3,44%, rimpang 3,44% buah 12,06%, biji 8,62?n herba 1,72%. Cara penggunaan yang digunakan yaitu diminum 60,34%, ditempel 8,62%, ditabur 3,44%, diuap 18,96%, dimakan 3,44%, diurut 10,34%. Sedangkan cara pengolahan yang digunakan adalah direbus 50%, diseduh 5,17%, dibakar 22,41%, ditumbuk 6,89%, diperas 5,17%, diparut 1,72%, langsung diminum 1,72%, dan tanpa diolah 13,79.%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA > Farmasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/139345
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item