MASITA (2023) STUDI TENTANG ANAK PUTUS SEKOLAH DI DESA WANI SATU KECAMATAN TANANTOVEA KABUPATEN DONGGALA. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Masita B20119 065. "Studi Tentang Anak Putus Sekolah Di Desa Wani Satu Kecamatan Tanantovea Kabupaten Donggala.†Dibimbing oleh Ibu Roslinawati selaku dosen pembimbing utama dan Ibu Indah Ahdiah selaku dosen pembimbing pendamping.Program Studi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tadulako
Peneliitian ini bertujuan untuk mengetahui interaksi sosial anak putus sekolah di Desa Wani Satu Kecamatan Tanantovea Kabupaten Donggala. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif adapun dalam pengumpulan data penelitian, penulis menggunakan beberapa teknik seperti pengamatan langsung di lokasi penelitian, wawancara dengan informan, dan dokumentasi. Jumlah informan 7 orang yaitu kepala desa Wani Satu, anak putus sekolah, orang tua anak putus sekolah.
Hasil yang di peroleh oleh peneliti berdasarka observasi yang dilakukan mengenai bagaimana interaksi sosial, antara anak putus sekolah dengan anak yang masih sekolah di Desa Wani Satu yaitu adanya interaksi sosial terdapat pada bentuk asosiatif yaitu kerja sama, saling memberikan dukungan moril, contohnya membantu teman yang mengalami kesusahan, dan saling memberikan dukungan satu sama lain. Serta adapun bentuk disosiatif yaitu adanya bentuk persaingan pengambilan posisi pekerjaan sehingga saling menyebabkan adanya konflik. Untuk mempertajam data tentang anak putus sekolah maka peneliti menggali alasan anak putus sekolah atau faktor-faktor apa saja yang menyebabkan anak putus sekolah. Faktor-faktor anak putus sekolah sebagai berikut:
1. Sudah mempunyai penghasilan sendiri
2. Faktor Keterbatasan Ekonomi Keluarga
3. Faktor Lingkungan Sosial
4. Faktor Keluarga
Kata Kunci : Anak Putus Sekolah
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Sosiologi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/139797 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |