SUGIANTO (2021) SURVEI TINGKAT KESEGARAN JASMANI INDONESIA DI SMP NEGERI 2 PARIGISELATAN DAN MTS AL-KHAIRAT PARIGI SELATAN. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Sugianto 2021â€,Survey Tingkat Kesegaran Jasmani Indonesia di SMP
Negeri 2 Parigi Selatan dan MTS AL-Khairaat Parigi Selatan. Skripsi, Program
Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Jurusan Ilmu Pendidikan,
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Tri
Martono, S.pd, M.pd
Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui seberapa tinggi tingkat
kesegaran jasmani Indonesia di SMP Negeri 2 Parigi Selatan Dan MTs Al-khairat
Parigi Selatan. Kriteria yang digunakan dalam penelitian ini yaitu siswa putra dan
putri kelas 2 yang berumur 13-15 tahun di SMP Negeri 2 Parigi Selatan yang
berjumlah 30 siswa putra putri Dan MTs Al-khairat Parigi selatan yang berjumlah
30 siswa putra putri. Jadi, jumlah sampel keseluruhan yaitu 60 siswa. Jenis
penelitian ini yaitu penelitian deskriptif dengan metode survey. Teknik
pengumpulan data mengggunakan tes dan pengukuran. Instrumen yang di gunakan
dalam penelitian ini adalah Tes kebugaran jasmani Indonesia (TKJI) untuk anak
usia 13-15 tahun. Insturmen penelitian ini memiliki koefisien validitas untuk putra
sebesar 0,950, putri sebesar 0,923 dan koefisien reliabilitas putra sebesar 0,960 dan
putri sebesar 0,804. Untuk nilai reabilitas putra sebesar 0,911 sedangkan putri
sebesar 0,942.
Berdasarkan hasil tes kesegaran jasmani siswa SMP Negeri 2 Parigi Selatan
dan MTs Al-khairat Parigi Selatan dengan Tes Kesegaran Jasmani Indonesia, untuk
umur 13-15 tahun didapatkan data bahwa klasifikasi kesegaran jasmani baik sekali
sebesar 0% atau sebanyak 0 siswa, baik 1.6% atau 1 siswa, sedang dengan
presentase sebesar 56.7% atau sebanyak 34 siswa, kurang sebesar 36.7% atau
sebanyak 22 siswa, kurang sekali 5% atau 3 siswa. Maka dapat disimpulkan secara
keseluruhan bahwa siswa SMP Negeri 2 Parigi Selatan dan MTs Al-khairat Parigi
Selatan termasuk dalam keadaan tidak segar atau tidak bugar. Hal ini dapat
dibuktikan dengan hasil tes kesegaran jasmani yang menunjukan bahwa klasifikasi
kesegaran jasmani siswa SMP Negeri 2 Parigi Selatan dan MTs Al-khairat Parigi
selatan Tahun Ajaran 2020/2021 dalam klasifikasi sedang, kurang, dan kurang
sekali. Sementara siswa yang masuk dalam klasifikasi segar atau bugar hanya 1
siswa.
Kata Kunci, Tingkat Kesegaran Jasmani Indonesia
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/140117 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |