ATFAL WAHYU RINALDI (2023) SURVEY KINERJA GURU BIMBINGAN DAN KONSELING DI WILAYAH PALU BARAT. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mencari informasi kinerja guru bimbingan dan konseling dalam merencanakan, melaksanakan, mengevaluasi dan menindaklanjuti program layanan bimbingan dan konseling. Metode yang digunakan yaitu metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian meliputi (1) Dalam merencanakan program layanan bimbingan dan konseling, guru bimbingan dan konseling menggunakan instrumen AKPD, data identitas siswa dan hasil instrumen AKPD. Selain itu, semua guru bimbingan dan konseling membuat program tahunan, semesteran, mingguan dan harian/RPL. Sarana yang digunakan yaitu laptop, angket, lemari, ruangan, buku album, papan bimbingan dan infokus. (2) Dalam melaksanakan program layanan bimbingan dan konseling, guru bimbingan dan konseling memberikan semua bidang bimbingan dan bidang layanan. Selain itu penentuan waktu dan tempat pemberian layanan ialah secara kondisional. Adapun hambatan guru bimbingan dan konseling yaitu tidak memiliki jam dikelas. (3) Dalam mengevaluasi program layanan bimbingan dan konseling, guru bimbingan dan konseling melaksanakan evaluasi proses, evaluasi hasil, serta evaluasi terhadap program. (4) Semua guru bimbingan dan konseling melakukan tindak lanjut terhadap program layanan bimbingan dan konseling.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/140153 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |