TINGKAT PENGETAHUAN DAN PENGGUNAAN OBAT TRADISIONAL PADA MASYARAKAT KECAMATAN PARIGI TENGAH, KABUPATEN PARIGI MOUTONG

KHARIS YUDISTHIRA WAHYUDI (2022) TINGKAT PENGETAHUAN DAN PENGGUNAAN OBAT TRADISIONAL PADA MASYARAKAT KECAMATAN PARIGI TENGAH, KABUPATEN PARIGI MOUTONG. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penggunaan obat tradisional sebagai alternatif pengobatan telah lama dilakukan oleh masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat pengetahuan dan penggunaan obat tradisional masyarakat di Kecamatan Parigi Tengah, Kabupaten Parigi Moutong sebagai alternatif pengobatan. Penelitian ini merupakan penelitian non-ekperimental metode deskriptif analisis dengan pendekatan kuantitatif melalui wawancara secara langsung berdasarkan instrumen penelitian yang telah disusun dalam kuesioner.Teknik pengambilan sampel yang digunakan merupakan metode purposive sampling berdasarkan dengan kriteria inkulsi serta eksklusi.Hasil yang didapatkan yaitu sebanyak 62,46% mengatakan bahwa mereka mengetahui tentang obat tradisional, sebanyak 55,08% hanya mengetahui obat tradisonal berupa jamu, sebanyak 10,77% yang mengetahui jenis obat herbal terstandar dan hanya sebanyak 1,85% yang mengetahui jenis fitofarmaka. Tingkat penggunaan obat tradisional yaitu sebanyak 24,62% yang sering menggunakan obat tradisional dan hanya sebanyak 20,62% yang sering mengonsumsi jamu buatan sendiri. Hasil ini menunjukan bahwa tingkat pengetahuan masyarakat kecamatan Parigi Tengah, Kabupaten Parigi Moutong tentang obat tradisional masih rendah, dan tingkat penggunaan obat tradisonal masih terbilang jarang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA > Farmasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/140723
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item