TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP MASYARAKAT TERHADAP PENCEGAHAN COVID-19 DI KABUPATEN TOLITOLI

HASNA (2021) TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP MASYARAKAT TERHADAP PENCEGAHAN COVID-19 DI KABUPATEN TOLITOLI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Pandemi Covid-19 telah berlangsung lama dan kasus positif Covid-19 terus bertambah diikuti dengan kematian akibat Covid-19 yang masih terjadi sehingga dibutuhkan pengetahuan yang baik mengenai Covid-19 agar dapat berdampak pada sikap masyarakat dalam melakukan pencegahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan sikap masyarakat Kabupaten Tolitoli terhadap Covid-19 dan hubungan antara kedua variabel tersebut. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan jumlah sampel 161 responden yang diperoleh berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi, pengambilan data menggunakan kuesioner dalam bentuk Google Form yang dibagikan melalui Social media kepada masyarakat Kabupaten Tolitoli khususnya Kecamatan Baolan, Kecamatan Galang, Kecamatan Lampasio, Kecamatan Basidondo, dan Kecamatan Dondo selanjutnya data dianalisis menggunakan analisis korelasi menggunakan uji Spearman rank. Hasil penelitian pada variabel pengetahuan diperoleh rata-rata persentase skor 82,18?ngan jumlah responden sebanyak 69 orang (42,85%) dan variabel sikap memiliki rata-rata persentase skor 73,54?ngan jumlah responden sebanyak 112 orang (69,56%) pada analisis korelasi diperoleh hasil nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0.000 yang mana nilai tersebut kurang dari 0.05. Dapat disimpulkan bahwa tingkat pengetahuan masyarakat mengenai Covid-19 dan sikap masyarakat terhadap pencegahan Covid-19 di Kabupaten Tolitoli didominasi oleh kategori baik. Selain itu, terdapat hubungan antara pengetahuan mengenai Covid-19 dengan sikap masyarakat dalam melakukan pencegahan Covid-19, semakin baik pengetahuan masyarakat terhadap Covid-19 maka akan semakin baik pula sikap masyarakat dalam melakukan pencegahan Covid-19.

Kata kunci: Covid-19, pencegahan, pengetahuan, sikap.

?

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA > Farmasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/140727
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item