ZONASI BIOSTRATIGRAFI FORMASI LISUDAERAH AKO DAN DAERAH BAMBAIRA KABUPATEN PASANGKAYU PROVINSI SULAWESI BARAT

FIRNA (2023) ZONASI BIOSTRATIGRAFI FORMASI LISUDAERAH AKO DAN DAERAH BAMBAIRA KABUPATEN PASANGKAYU PROVINSI SULAWESI BARAT. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu ilmu geologi yang dapat digunakan dalam kegiatan pendahuluan eksplorasi adalah biostratigrafi. Penelitian ini bertujuan mengetahui kandungan fosilP foraminifera planktonik pada daerah penelitian, mengetahui zonasi biostratigrafi daerah penelitian dan menentukan umur daerah penelitan. Pengambilan data di lapangan dilakukan dengan menggunakan Metode Penampang Terukur (Measuring Section) dan analisis biostratigrafi menggunakan metode analisis kuantitatif. Daerah penelitian tersusun atas perselingan batulempung (Calcareous Claystone), batulanau (Sandy Claystone) dan batupasir (Sandstone). Kelimpahan spesies Globorotalia tumida (BRADY); Globorotalia crassaformis (GALLOWAY dan WIESLER) jadi penanda Zonasi biostratigrafi pada daerah Ako berdasarkan kesebandingan Zonasi Bolli, 1966 adalah Zona Selang Globorotalia dutertrei – Globorotalia truncatulinoides. Sedangkan berdasarkan kesebandingan Zonasi Blow, 1969 maka zona daerah Ako adalah Zona Selang Globorotalia (G.) tumida plesiotumida – Gloigerina calida calida – Sphaeroidinella dehiscens excavate (N17-N23) dan Zonasi biostratigrafi pada daerah Bambaira berdasarkan kesebandingan Zonasi Bolli, 1966 maka zona daerah Bambaira adalah Zona Selang Globorotalia dutertrei – Globorotalia margaritae. Sedangkan berdasarkan kesebandingan Zonasi Blow, 1969 adalah Zona Selang Globorotalia (G.) tumida plesiotumida – Globorotalia (G.) tumida-tumida – Sphaerodinellopsis subdehiscens paenedehiscent. Umur daerah penelitian di mulai dari Kala Miosen Atas bagian Atas - Plistosen. Berdasarkan hasil analisis biostratigrafi planktonik daerah Ako terdiri dari dua bagian yaitu bagian bawah merupakan bagian dari Formasi Lisu yang berumur Miosen Atas bagian Atas - Pliosen Bawah bagian Bawah dan bagian atas daerah Ako merupakan bagian dari Formasi Pasangkayu yang berumur Pliosen Bawah Bagian Atas - Plistosen. Sedangkan daerah Bambaira seluruh lapisannya merupakan bagian dari Formasi Lisu yang berumur Miosen Atas bagian Atas - Pliosen Bawah bagian Bawah. Hasil tersebut menunjukkan bahwa daerah penelitian merupakan bagian Atas dari Formasi Lisu yang setara dengan Formasi Lariang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Geologi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/142710
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item