ANALISIS DAYA DUKUNG JALAN MENGGUNAKAN METODE LENDUTAN BENKELMAN BEAM PADA RUAS JALAN KOMODO DAN RUAS JALAN RAJAMOILI KOTA PALU

-, ZAINAL (2018) ANALISIS DAYA DUKUNG JALAN MENGGUNAKAN METODE LENDUTAN BENKELMAN BEAM PADA RUAS JALAN KOMODO DAN RUAS JALAN RAJAMOILI KOTA PALU. Sarjana thesis, UNIVERSITAS TADULAKO.

Full text not available from this repository.

Abstract

Volume dan tonase kendaraan yang beroperasi diatas jaringan jalan akan mempengaruhi kondisi struktur perkerasan jalan. Berdasarkan perencanaan dengan cara mekanistik bahwa kekuatan struktur perkerasan yang dicerminkan dengan besaran lendutan sejalan dengan akumulasi beban lalu lintas rencana, maka semakin banyak lalu lintas yang dilayani lendutan rencana harus semakin kecil. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui daya dukung perkerasan ruas jalan Komodo dan ruas jalan Rajamoili saat ini dan lima tahun mendatang dan untuk mengetahui tebal lapis tambah yang dibutuhkan untuk umur rencana lima tahun.
Penelitian ini menggunakan metode lendutan dengan menggunakan data lendutan balik Benkelman Beam dengan menganalisis menggunakan Metode Bina Marga 2005 (Pd T-05-2005-B) dan Bina Marga 2017 (No 04/SE/Db/2017) berdasarkan kondisi berat kendaraan maksimum dan aktual.
Hasil analisis diperoleh dengan menggunakan Metode Bina Marga 2005 berdasarkan beban maksimum untuk ruas jalan Komodo dan ruas jalan Rajamoili masih mempunyai daya dukung yang cukup untuk melayani beban lalu lintas saat ini hingga lima tahun mendatang, dan berdasarkan beban aktual ruas jalan Komodo sudah mencapai masa pelayanannya lima tahun mendatang maka perlu dilakukan overlay sebesar 4 cm, sedangkan dengan menggunakan Metode Bina Marga 2017 hanya perlu dilakukan pemeliharaan rutin atau overlay non struktural.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: Tadulako University - Divisions > Fakultas Teknik > Teknik Sipil
T Technology > Teknik Sipil
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Library of Congress Subject Areas > T Technology > Teknik Sipil
Depositing User: ranny ranny
Date Deposited: 07 Nov 2025 01:46
Last Modified: 07 Nov 2025 01:46
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/150756
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item