-, Saipul and -, Aria Nurul Haq (2018) RANCANG BANGUN PENGONTROLAN PENGISIAN BATERAI DENGAN SUMBER SEL SURYA BERBASIS ARDUINO. Sarjana thesis, UNIVERSITAS TADULAKO.
Full text not available from this repository.Abstract
Palu merupakan Kota yang terletak tepat di garis khatulistiwa dimana intensitas matahari tersedia melimpah, sehingga potensi pemanfaatan energi matahari sangat besar. Kelebihan dari energi matahari merupakan energi yang terbarukan, tidak menimbulkan polusi dan terdapat dimana saja di Indonesia. Saat ini teknologi penggunaan energi matahari khususnya photovoltaic sudah mulai banyak digunakan seperti teknologi pengisian baterai menggunakan photovoltaic. Pengisian baterai dengan memanfaatkan photovoltaic, memiliki kendala pada tegangan output photovoltaic yang tidak stabil. Sehingga tegangan yang sampai pada baterai berfluktasi.
Penelitian ini memanfaatkan fungsi dari rangaian cuk converter yang dapat menaiakan dan menurunkan tegangan. Untuk membuat tegangan keluaran cuk converter kontan pada tegangan 13,8 V digunakan kontrol PID sebagai pengendali dengan nilai Kp sebesar 0,5, nilai Kd sebesar 0,25, nilai Ki sebesar 0.02 dan setpoint sebesar 110.
Hasil pengujian menunjukan bahwa penggunaan rangkaian cuk converter dapat menaikkan dan menurunkan tegangan sumber dengan mengatur duty cycle, serta dapat mengurangi ripple pada keluaran sel surya dan pengisian baterai. Efisiensi rata-rata cuk converter sebesar 79 % pada saat pengisian baterai serta lama pengisian membutuhkan waktu sebesar 2-4 jam.
Kata kunci : Sel Surya, Baterai, Cuk Converter, Duty Cycle, PID
| Item Type: | Thesis (Sarjana) |
|---|---|
| Subjects: | Tadulako University - Divisions > Fakultas Teknik > Teknik Elektro T Technology > Teknik Elektro |
| Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Elektro Library of Congress Subject Areas > T Technology > Teknik Elektro |
| Depositing User: | ranny ranny |
| Date Deposited: | 10 Nov 2025 01:07 |
| Last Modified: | 10 Nov 2025 01:07 |
| URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/150892 |
| Baca Full Text: | Baca Sekarang |

