ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU BATAKO PRESS PADA UKM CAHAYA BATAKO DI DESA BAHOMOHONI KECAMATAN BUNGKU TENGAH KABUPATEN MOROWALI

-, MA’WA (2019) ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU BATAKO PRESS PADA UKM CAHAYA BATAKO DI DESA BAHOMOHONI KECAMATAN BUNGKU TENGAH KABUPATEN MOROWALI. Sarjana thesis, UNTAD.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pengendalian dan penentuan besarnya persediaan merupakan hal yang penting
agar dapat melakukan produksi secara optimal dan mampu melakukan penjualan
secara lancar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persediaan bahan baku
batako press pada UKM (Usaha Kecil Menengah) Cahaya Batako dalam proses
produksinya. Dengan menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ)
untuk mengetahui optimal atau tidaknya persediaan bahan baku batako press pada
industri UKM Cahaya Batako.
Penelitiaan ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif yaitu dengan
menggunakan cara observasi dan wawancara dengan menggunakan pengendaliaan
persediaan bahan baku batako press pada industri UKM. Cahaya Batako
kemudiaan membandingkan antara metode economic Order Quantity (EOQ)
dengan kebijakan perusahaan sehingga dapat ditarik sebuah kesimpulan.
Hasil penelitiaan ini menunjukkan bahwa pembeliaan bahan baku batako press
yang dilakukan oleh industri UKM. Cahaya Batako dinilai tidak optimal, pada
persediaan bahan baku batako press pada semen yaitu pada perhitungan dengan
metode EOQ persediaan yang optimal adalah sebanyak 122,23 sak per bulan dan
pasir halus adalah 110,81 kubik sedangkan menurut kebijakan indusrti pada
semen adalah sebanyak 81sak perbulan dan pasir halus adalah 27 kubik per
bulan. Persediaan pengaman (safety stock) yang harus selalu tersedia di gudang
penyimpanan pada industri UKM Cahaya Batako pada semen adalah sebanyak
11,7 sak dan pasir halus 12,11 kubik dan Reorder Point adalah 14,6 sak pada
semen dan pasir halus sebanyak 13,3 kubik. Berdasarkan Perhitungan diatas solusi
yang dapat diambil industri UKM Cahaya Batako sebaiknya menerapkan
perhitungan dengan menggunakan metode (EOQ) agar industri pada persediaan
bahan baku batako press sesuai dengan apa yang direncanakan oleh indsutri UKM
Cahaya Batako.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: Tadulako University - Divisions > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
H Ilmu Sosial > Ekonomi Manajemen
Divisions: Kampus 2 Touna > Ekonomi Manajemen
Depositing User: Ika Selfia
Date Deposited: 10 Nov 2025 03:30
Last Modified: 10 Nov 2025 03:30
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/150965
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item