PERBANDINGAN HASIL BELAJAR FISIKA ANTARA PEMBELAJARAN PICTORIAL RIDDLE DAN DEMONSTRASI BERBASIS INQUIRY TERBIMBING PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 19 PALU

SUSILAWATI (2014) PERBANDINGAN HASIL BELAJAR FISIKA ANTARA PEMBELAJARAN PICTORIAL RIDDLE DAN DEMONSTRASI BERBASIS INQUIRY TERBIMBING PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 19 PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Telah dilakukan penelitian dengan tujuan untuk mengetahui hasil belajar fisika antara siswa yang mengikuti pembelajaran pictorial riddle dengan siswa yang mengikuti pembelajaran demonstrasi berbasis inquiry terbimbing. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen kuasi dengan rancangan Pretest-Posttest Comparison Group Design. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 19 Palu. Teknik sampling dalam penelitian menggunakan purposive sampling dengan sampel penelitian adalah kelas VIII B sebagai kelompok eksperimen A dengan jumlah siswa 20 orang dan kelas VIII C sebagai kelompok eksperimen B dengan jumlah siswa 20 orang. Hasil belajar yang diperoleh menunjukkan bahwa skor rata-rata kelompok eksperimen A mencapai sebesar 10,5 dan kelompok eksperimen B sebesar 9,1. Uji hipotesis uji t (dua pihak), diperoleh thitung = 1,54 dan ttabel = 2,02 pada taraf nyata � = 0,05 dengan kriteria penerimaan Ho adalah jika -t(1 0.5 α ) < t < t(1-0.5α ) dan tolak Ho dalam hal lain, berdasarkan hasil uji hipotesis diperoleh bahwa thitung < ttabel. Disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa yang mengikuti pembelajaran pictorial riddle dan siswa yang mengikuti pembelajaran demonstrasi berbasis inquiry terbimbing.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: Tadulako University - Divisions > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Fisika
L Pendidikan > Pendidikan Fisika
Depositing User: Mr Ahmad Zuhri
Date Deposited: 11 Nov 2025 00:35
Last Modified: 11 Nov 2025 00:35
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/151053
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item