MENINGKATKAN MOTORIK HALUS ANAK MELALUI ALAT PERMAINAN EDUKATIF DI KELOMPOK B TK MANTIKULORE LASOANI

LUMIRA, YERMIN MENINGKATKAN MOTORIK HALUS ANAK MELALUI ALAT PERMAINAN EDUKATIF DI KELOMPOK B TK MANTIKULORE LASOANI. Sarjana thesis, UNSPECIFIED.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan menerapkan alat permainan edukatif finger painting. Terdiri dari beberapa fase pengamatan yaitu kemampuan anak membuat berbagai macam bentuk, kemampuan anak berkreasi, kelenturan tangan anak. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah dengan alat permainan edukatif finger painting dapat meningkatkan motorik halus anak kelompok B di TK Mantikolore. Penelitian ini melibatkan 20 anak di TK Mantikolore yang terdaftar pada tahun 2014-2015. Penelitian ini menggunakan desain penelitian Kemmis dan MC. Taggart yang terdiri dari 2 siklus. Di mana pada setiap siklus terdirri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Hasil pengamatan tindakan siklus I yang dilakukan berdasarkan hasil rekapitulasi siklus I diperoleh prsentase motorik halus anak kategori berkembang sangat baik sebesar 45%, kategori berkembang sesuai harapan 25% , kategori mulai berkembang 18,17% dan kategori belum berkembang sebesar 11,25%. Akan tetapi secara rata-rata belum ada kategori yang diamati hasilnya di atas 40%, sehingga dilakukan pengamatan selanjutnya pada tindakan siklus II. Dari hasil pengamatan siklus II yang dilakukan berdasarkan hasil rekapitulasi siklus II diperoleh prsentase ketercapaian kategori berkembang sangat baik sebesar 76,25%, kategori berkembang sesuai harapan 12,5% , kategori mulai berkembang 6,25% dan kategori belum berkembang sebesar 5%. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa penelitian ini berhasil sehingga tidak lagi dilanjutkan pada siklus berikutnnya. Kesimpulannya bahwa alat permainan edukatif finger painting dapat meningkatkan motorik halus anak di TK Mantikolore.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: Tadulako University - Divisions > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
L Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Ahmad Zuhri
Date Deposited: 13 Nov 2025 03:57
Last Modified: 13 Nov 2025 03:57
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/151499
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item