ADELLIA MARSYA ZAGITA (2026) IMPLEMENTASI PROFILE MATCHING DALAM SISTEM KESESUAIAN KUALIFIKASI PELAMAR DAN LOWONGAN PEKERJAAN. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk membangun dan mengimplementasikan sistem
kecocokan pelamar dan lowongan pekerjaan berbasis web menggunakan metode
Profile Matching. Sistem ini dikembangkan untuk membantu Dinas Tenaga Kerja dan
Transmigrasi Provinsi Sulawesi Tengah, perusahaan, dan pencari kerja dalam
melakukan proses seleksi secara lebih cepat, objektif, dan terukur berdasarkan
kualifikasi masing-masing pihak. Metode Profile Matching digunakan karena mampu
membandingkan profil pelamar dengan standar kompetensi setiap lowongan melalui
perhitungan bobot pada Core Factor (CF) dan Secondary Factor (SF). Kriteria yang
digunakan pada penelitian ini meliputi Pendidikan, Jurusan, Hard Skill, Soft Skill,
Pengalaman Kerja, dan Gaji.
Proses perhitungan kecocokan dilakukan dengan menentukan nilai persentase
setiap kriteria, menghitung rata-rata CF dan SF, serta menggabungkannya
menggunakan rasio pembobotan 60% : 40%. Untuk memastikan kelayakan rasio
tersebut, dilakukan validasi pembanding menggunakan dua rasio alternatif, yaitu 50%
: 50?n 70% : 30%. Hasil validasi menunjukkan bahwa rasio 60% : 40% memiliki
tingkat stabilitas dan akurasi paling tinggi terhadap preferensi seleksi yang digunakan,
sehingga dijadikan konfigurasi utama sistem. Sistem juga dilengkapi dengan pengujian
fungsional (CRUD), pengujian integrasi algoritma, serta pengujian teknis terhadap
setiap kriteria penilaian untuk memastikan logika perhitungan berjalan sesuai desain.
Sistem dibangun menggunakan CodeIgniter dengan arsitektur MVC serta
MySQL sebagai basis data. Pengujian penerimaan pengguna dilakukan melalui
kuesioner kepada 31 responden yang terdiri dari pihak dinas, perusahaan, dan pencari
kerja. Hasil evaluasi menunjukkan tingkat kepuasan sebesar 95,18%, yang
mengindikasikan bahwa sistem memiliki fungsionalitas baik, mudah digunakan, dan
mampu memberikan hasil rekomendasi yang jelas serta relevan sesuai kualifikasi
pelamar dan kebutuhan lowongan. Dengan demikian, sistem ini dapat menjadi solusi
efektif dalam proses rekrutmen dan penyelarasan kompetensi tenaga kerja di Provinsi
Sulawesi Tengah.
Kata Kunci: Profile Matching, Sistem Rekomendasi, Core Factor, Secondary Factor,
Rekrutmen, Disnakertrans
| Item Type: | Thesis (Sarjana) |
|---|---|
| Subjects: | Tadulako University - Divisions > Fakultas Teknik > Teknik Informatika T Technology > Teknik Informatika |
| Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika Library of Congress Subject Areas > T Technology > Teknik Informatika |
| Date Deposited: | 14 Jan 2026 05:36 |
| Last Modified: | 14 Jan 2026 05:36 |
| URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/152443 |
| Baca Full Text: | Baca Sekarang |

