FATHUZSA’ADA (2026) APLIKASI PROBIOTIK RABAL PADA MEDIA PEMELIHARAAN UNTUK MENINGKATKAN PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP UDANG KAKI PUTIH (Penaeus Vannamei Boone, 1931). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Fathuzsa’ada (O27121007) Aplikasi Probiotik Rabal Pada Media Pemeliharaan
Untuk Meningkatkan Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Udang Kaki
Putih (Penaeus Vannamei). Dr. Ir. Samliok Ndobe, M.Si, Ir. Achmad Rizal,
M.App.Sc.,Ph.D (2025).
Udang kaki putih (Penaeus vannamei) merupakan salah satu jenis udang yang
telah berkembang pesat dan menjadi salah satu komoditas unggul di Indonesia
karena memiliki beberapa keunggulan seperti pertumbuhan cepat, tingkat
produktivitas yang tinggi, tahan terhadap fluktuasi kondisi lingkungan dan
digemari di pasar Internasional. Salah satu faktor yang mempengaruhi
pertumbuhan udang kaki putih adalah kualitas air, optimalisasi pertumbuhan
udang dalam budidaya terkontrol dapat dicapai dengan pengelolaan kualitas air
yang baik. Kualitas air yang optimal memungkinkan udang menfokuskan
energinya untuk pertumbuhan. Salah satu cara pengelolaan kualitas air yang
efektif adalah dengan pengaplikasian probiotik rabal pada media pemeliharaan.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji pengaruh pemberian probiotik
dan dosis terbaik dalam penambahan probiotik berbahan rabal pada media
terhadap pertumbuhan dan tingkat kelangsungan hidup udang kaki putih (P.
vannamei). Metode yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL)
dengan empat perlakuan ( A = kontrol, B = 2,5 ml/L, C = 3 ml/L, dan D = 3,5 ml/L)
serta lima ulangan. Parameter yang diukur mencakup pertumbuhan bobot mutlak,
laju pertumbuhan harian, sintasan, dan kualitas air. Hasil ANOVA menunjukkan
bahwa perlakuan tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pertumbuhan
bobot dan laju pertumbuhan udang kaki putih.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan bobot mutlak tertinggi
pada perlakuan B (2,5 ml/L) sebesar 24,80 gram, Laju Pertumbuhan Spesifik
tertinggi pada perlakuan D (3 ml/L) dengan nilai 8,03?n sintasan tertinggi pada
perlakuan B (2,5 ml/L) dengan nilai 80%.
Kata kunci : udang kaki putih (penaeus vannamei), lactobacillus casei, probiotik
rabal, pertumbuhan, sintasan, kualitas air
| Item Type: | Thesis (Sarjana) |
|---|---|
| Subjects: | Tadulako University - Divisions > Fakultas Peternakan dan Perikanan > Akuakultur S Agriculture > Akuakultur |
| Divisions: | Fakultas Peternakan dan Perikanan > Akuakultur Library of Congress Subject Areas > S Agriculture > Akuakultur |
| Date Deposited: | 19 Jan 2026 06:29 |
| Last Modified: | 19 Jan 2026 06:29 |
| URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/152605 |
| Baca Full Text: | Baca Sekarang |

