ANALISIS PEMAHAMAN GURU TERHADAP KURIKULUM MERDEKA DI SDN 2 DOLO

MOH RIFALDI (2026) ANALISIS PEMAHAMAN GURU TERHADAP KURIKULUM MERDEKA DI SDN 2 DOLO. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Moh Rifaldi, 2025. “Analisis Pemahaman Guru Terhadap Kurikulum Merdeka di
SDN 2 Dolo”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Pendidikan Guru Sekolah
Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan,
Universitas Tadulako. Pembimbing (1) Sarintan N kaharu dan (2) Pahriadi.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemahaman guru terhadap Kurikulum
Merdeka di SDN 2 Dolo serta mengidentifikasi hambatan yang dihadapi dalam
pelaksanaannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif,
dengan subjek penelitian empat orang guru kelas di SDN 2 Dolo. Teknik
pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa pemahaman guru terhadap Kurikulum Merdeka di
SDN 2 Dolo masih cukup. Sebagian guru telah memahami prinsip dasar
Kurikulum Merdeka seperti pembelajaran yang berpusat pada siswa, fleksibilitas
dalam penyusunan perangkat ajar, serta pentingnya Profil Pelajar Pancasila
sebagai arah pengembangan karakter. Namun, pada tataran implementasi masih
ditemukan kendala, terutama dalam penyusunan Alur Tujuan Pembelajaran (ATP),
perancangan modul ajar mandiri, dan pelaksanaan asesmen diagnostik maupun
formatif. Hambatan lainnya meliputi keterbatasan fasilitas pendukung, kurangnya
pelatihan, serta rendahnya pemanfaatan Platform Merdeka Mengajar (PMM)
secara optimal. Meskipun demikian, guru menunjukkan antusiasme tinggi
terhadap perubahan kurikulum dan berkomitmen untuk terus belajar dan
menyesuaikan diri dengan tuntutan Kurikulum Merdeka. Penelitian ini
merekomendasikan perlunya pendampingan intensif, pelatihan berkelanjutan,
serta peningkatan sarana pembelajaran agar implementasi Kurikulum Merdeka
dapat berjalan lebih efektif dan sesuai dengan tujuan yang diharapkan.
Kata kunci: Kurikulum Merdeka, pemahaman guru, pembelajaran
berdiferensiasi, Profil Pelajar Pancasila, SDN 2 Dolo.Moh Rifaldi, 2025. “Analisis Pemahaman Guru Terhadap Kurikulum Merdeka di
SDN 2 Dolo”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Pendidikan Guru Sekolah
Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan,
Universitas Tadulako. Pembimbing (1) Sarintan N kaharu dan (2) Pahriadi.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemahaman guru terhadap Kurikulum
Merdeka di SDN 2 Dolo serta mengidentifikasi hambatan yang dihadapi dalam
pelaksanaannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif,
dengan subjek penelitian empat orang guru kelas di SDN 2 Dolo. Teknik
pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa pemahaman guru terhadap Kurikulum Merdeka di
SDN 2 Dolo masih cukup. Sebagian guru telah memahami prinsip dasar
Kurikulum Merdeka seperti pembelajaran yang berpusat pada siswa, fleksibilitas
dalam penyusunan perangkat ajar, serta pentingnya Profil Pelajar Pancasila
sebagai arah pengembangan karakter. Namun, pada tataran implementasi masih
ditemukan kendala, terutama dalam penyusunan Alur Tujuan Pembelajaran (ATP),
perancangan modul ajar mandiri, dan pelaksanaan asesmen diagnostik maupun
formatif. Hambatan lainnya meliputi keterbatasan fasilitas pendukung, kurangnya
pelatihan, serta rendahnya pemanfaatan Platform Merdeka Mengajar (PMM)
secara optimal. Meskipun demikian, guru menunjukkan antusiasme tinggi
terhadap perubahan kurikulum dan berkomitmen untuk terus belajar dan
menyesuaikan diri dengan tuntutan Kurikulum Merdeka. Penelitian ini
merekomendasikan perlunya pendampingan intensif, pelatihan berkelanjutan,
serta peningkatan sarana pembelajaran agar implementasi Kurikulum Merdeka
dapat berjalan lebih efektif dan sesuai dengan tujuan yang diharapkan.
Kata kunci: Kurikulum Merdeka, pemahaman guru, pembelajaran
berdiferensiasi, Profil Pelajar Pancasila, SDN 2 Dolo.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: Tadulako University - Divisions > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
L Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Date Deposited: 19 Jan 2026 07:23
Last Modified: 19 Jan 2026 07:23
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/152624
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item