PERAN LEMBAGA ADAT DALAM PENYELESAIAN KONFLIK LAHAN SENGKETA DI DESA WINATU KECAMATAN KULAWI KABUPATEN SIGI

GERY NALDI (2026) PERAN LEMBAGA ADAT DALAM PENYELESAIAN KONFLIK LAHAN SENGKETA DI DESA WINATU KECAMATAN KULAWI KABUPATEN SIGI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Peran Lembaga Adat Dalam Penyelesaian Konflik Sengketa Lahan Di Desa
Winatu Kecamatan Kulawi Kabupaten Sigi, Gery Naldi B20118076, Di bimbing
oleh Hasan Muhamad dan Zaiful.
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran lembaga adat dalam
penyelesaian konflik sengketa lahan dan hambatan lembaga adat dalam
penyelesaian sengketa lahan di Desa Winatu. Metode penelitian menggunakan
kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi,
wawancara mendalam terhadap 4 (empat) informan (lembaga adat dan
masyarakat), dan dokumentasi.
Temuan penelitian menujukkan bahwa: 1). Tokoh adat berfungsi sebagai
mediator, fasilitator, dan penegak hukum adat dalam sengketa lahan. Mekanisme
penyelesaian melibatkan Mo’omo (musyawarah adat) yang mengedepankan
Momago Uwu (konsensus) dan Ntodea (kesepakatan berbasis ritual) dab Bukti
kepemilikan lahan merujuk pada penanda alam (batu vatu maraa, alur sungai Koro
Palu, pohon maliwe) dan dokumen adat (lontara’). 2). Kewenangan terbatas
misalnya keputusan adat tidak diakui secara hukum formal, terutama saat
berhadapan dengan pihak eksternal (perusahaan, BPN) dan modernisasi misalnya
Generasi muda lebih memilih jalur hukum formal daripada proses adat, kemudian
Regenerasi yang minimnya kaderisasi tokoh adat akibat migrasi pemuda dan
kurangnya minat pada pengetahuan tradisional.
Kata Kunci : Tokoh Adat, Hukum Adat, Sengketa Lahan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: Tadulako University - Divisions > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
H Ilmu Sosial > Sosiologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Sosiologi
Date Deposited: 21 Jan 2026 07:42
Last Modified: 21 Jan 2026 07:42
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/152764
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item