RIZKI QOMARUL HAJ (2026) Uji Ketahanan Beberapa Varietas Jagung Komposit Terhadap Serangan Larva Spodoptera Frugiperda J.E Smith (Lepidoptera : Noctuidae). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Tanaman Jagung (Zea mays L.) merupakan salah satu komoditas pangan penting di Indonesia, terutama di Sulawesi Tengah, namun produktivitasnya
dapat menurun drastis akibat serangan hama Spodoptera frugiperda, yang
dikenal sangat merusak terutama pada fase vegetatif. Penelitian ini bertujuan
untuk menganalisis perbedaan intensitas serangan beberapa varietas jagung
komposit terhadap serangan larva S. frugiperda. Penelitian dilaksanakan di
Desa Oloboju dan Laboratorium Hama Fakultas Pertanian Universitas
Tadulako pada November 2024 hingga Februari 2025. Materi penelitian
meliputi empat varietas jagung komposit: V1 (Jakarin), V2 (Bisma), V3
(Lamuru), dan V4 (Merah Sigi), yang masing-masing diuji dengan 4 ulangan
dalam rancangan acak lengkap (RAL). Infestasi dilakukan dengan
menempatkan larva S. frugiperda pada setiap tanaman umur 30 HST. Data
intensitas serangan dihitung menggunakan skala Davis dan dianalisis
menggunakan ANOVA serta uji lanjut DMRT pada taraf 5%. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa varietas Lamuru (V3) dan Merah Sigi (V4) memiliki
intensitas serangan lebih rendah secara signifikan dibandingkan varietas
Jakarin (V1) dan Bisma (V2). Dengan demikian, varietas Lamuru dan Merah
Sigi merupakan varietas lebih tahan terhadap serangan S. frugiperda dan dapat
direkomendasikan untuk digunakan dalam budidaya jagung yang rawan
| Item Type: | Thesis (Sarjana) |
|---|---|
| Subjects: | Tadulako University - Divisions > Fakultas Pertanian > Agroteknologi S Agriculture > Agroteknologi |
| Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroteknologi Library of Congress Subject Areas > S Agriculture > Agroteknologi |
| Date Deposited: | 23 Jan 2026 05:45 |
| Last Modified: | 23 Jan 2026 05:45 |
| URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/152839 |
| Baca Full Text: | Baca Sekarang |

