TAUFIK GALU (2026) KETERAMPILAN SHOOTING KEARAH GAWANG DALAM PERMAINAN SEPAK BOLA PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 ULUBONGKA. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Taufik Galu ,2025. Keterampilan shooting ke arah gawang dalam permainan
sepakbola pada siswa kelas X SMA NEGERI 1 ULUBONGKA. Skripsi program
studi Pendidikan Jasmani kesehatan dan rekreasi,Jurusan Ilmu
Pendidikan,Fakultas keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako.
Pembimbing Jumain, S.Pd, M.Pd.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keterampilan shooting ke arah
gawang dalam permainan sepak bola pada siswa kelas X SMA Negeri 1
Ulubongka. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan
teknik pengumpulan data berupa tes dan pengukuran. Subjek penelitian berjumlah
28 siswa putra kelas X SMA Negeri 1 Ulubongka. Instrumen yang digunakan
adalah tes keterampilan shooting ke arah gawang dengan tiga kali kesempatan
tendangan, kemudian hasilnya dianalisis menggunakan analisis deskriptif
persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata persentase keterampilan
shooting siswa adalah sebesar 46,76%, yang termasuk dalam kategori kurang
baik. Secara rinci, tidak terdapat siswa yang berada pada kategori sangat baik
(0%), sebanyak 3 siswa (10,71%) berada pada kategori baik, 10 siswa (35,71%)
berada pada kategori cukup baik, 3 siswa (10,71%) berada pada kategori kurang
baik, dan 12 siswa (42,86%) berada pada kategori tidak baik.
| Item Type: | Thesis (Sarjana) |
|---|---|
| Subjects: | Tadulako University - Divisions > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi L Pendidikan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi |
| Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi |
| Date Deposited: | 23 Jan 2026 06:16 |
| Last Modified: | 23 Jan 2026 06:16 |
| URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/152849 |
| Baca Full Text: | Baca Sekarang |

