ALDY JIHAD RAFSYANJANI (2024) Efektivitas Program Pencegahan Stunting Di Desa Singkoyo Kecamatan Toili Kabupaten Banggai. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Efektivitas program pencegahan stunting di desa singkoyo kecamatan Toili kabupaten Banggai. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teori efektivitas program dari Budiani(2009) yang terdiri dari 4 indikator yaitu ketepatan sasaran, sosialisasi program, tujuan dan pemantauan program. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik analisis data menggunakan teknik observasi, wawancara serta dokumentasi untuk mengumpulkan data. Informan dalam penelitian ini berjumlah tujuh orang dengan menggunakan purposive sampling.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa efektivitas program pencegahan stunting di desa singkoyo kecamatan Toili kabupaten Banggai belum berjalan efektif. Hal ini dapat dilihat dari ketidakjelasan waktu pemberian bantuan, masih kurangnya pemahaman orang tua terkait pencegahan dan penanganan awal stunting, tidak adanya sosialisasi kepada remaja tentang bahaya pernikahan dini, dan pengawasan yang masih belum optimal. Oleh karena itu, hasil dari penelitian ini dapat dijadikan referensi dan rekomendasi untuk mendukung kelancaran pengurangan angka stunting pada program pencegahan stunting di desa singkoyo kecamatan Toili kabupaten Banggai
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/109013 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |