EVALUASI PROGRAM KELUARGA HARAPANDALAM PENETAPAN MASYARAKAT PENERIMA BANTUAN DI DESA JONONUNU KECAMATAN PARIGI TENGAH KABUPATEN PARIGI MOUTONG

MARLINDA (2024) EVALUASI PROGRAM KELUARGA HARAPANDALAM PENETAPAN MASYARAKAT PENERIMA BANTUAN DI DESA JONONUNU KECAMATAN PARIGI TENGAH KABUPATEN PARIGI MOUTONG. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Marlinda B 101 20 026. Program studi Administrasi Publik, jurusan Ilmu
Administrasi dengan judul “ Evaluasi Program Keluarga Harapan Dalam
penetapan masyarakat penerima bantuan di Desa Jononunu Kecamatan
Parigi Tengah Kabupaten Parigi Moutong”. Pembimbing utama: Mustainah
dan pembimbing pendamping : Moh. Royfandi.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Bagaimana penetapan dan
pendistribusian bantuan Program Keluarga Harapan di Desa Jononunu
kecamatan Parigi Tengah Kabupaten Parigi Moutong, dengan menggunakan
teori William N Dunn yang mencakup indikator efektivitas, efisiensi,
kecukupan, pemerataan, responsivitas, dan ketepatan. Penelitian ini
menggunakan metode deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui
observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian Teknik analisis data yang
digunakan yaitu pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, dan
penarikan kesimpulan. Adapun informan ditentukan secara snowball sampling
yang terdiri dari 7 orang yaitu aparat desa, pendamping PKH, serta masyarakat
penerima dan non-penerima PKH.
Berdasarkan hasil penelitian terkait Evaluasi Program Keluarga Harapan
dalam pendistribusian dan penetapan masyarakat penerima bantuan di desa
Jononunu kecamatan parigi tengah kabupaten parigi moutong belum berjalan
sesuai dengan regulasi yang mengatur terkait PKH , hal ini karena dalam
penetapan masyarakat penerima PKH masih belum tepat sasaran, dimana masih
ada masyarakat yang miskin dan layak untuk menerima bantuan ini tetapi
mereka tidak mendapatkan bantuan tersebut melainkan masyarakat yang
ekonominya sudah mampu masih mendapatkan bantuan ini. hal ini juga
menunjukkan bahwa pelaksanaan program keluarga harapan belum efektif,
kemudian terkait dengan pemerataan bantuan, masih belum merata hal tersebut
dikarenakan masalah ketidaksesuaian data dengan kondisi di lapangan, dimana
data yang digunakan tidak diperbaharui sehingga bantuan ini tidak tersalurkan
dengan merata kepada masyarakat miskin. Hal ini tentunya menimbulkan
dampak bagi masyarakat yaitu jika bantuan Program keluarga Harapan tidak
didistribusikan secara merata, maka kelompok-kelompok masyarakat yang
berhak mendapat bantuan tersebut mungkin tidak menerima manfaat yang
seharusnya mereka dapatkan. Sehingga hal ini dapat memperbesar kesenjangan
sosial antara mereka yang mendapat bantuan dan mereka yang tidak.
Kata kunci :Efektivitas, Efisiensi, Kecukupan, Pemerataan, Responsivitas,
Ketepatan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/109900
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item