Implementasi Kelayakan Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Daerah (RIPDA) ( Studi Objek Wisata Tanjung Sanjangan DiDesa Salumbia Kecamatan Dondo Kabupaten Toli-Toli)

PUTRI MAULINDA SYAFRUDIN (2024) Implementasi Kelayakan Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Daerah (RIPDA) ( Studi Objek Wisata Tanjung Sanjangan DiDesa Salumbia Kecamatan Dondo Kabupaten Toli-Toli). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Putri Maulinda Syafrudin, B 101 20 123, Dengan Judul “Implementasi Kelayakan Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Daerah (RIPPDA) (Studi Objek Wsiata Tanjung Sanjangan Di Desa Salumbia Kecamatan Dondo Kabupaten Tolitoli” Dalam bimbingan Muzakir Tawil selaku Pembimbing Utama bersama Agusta Sri Astuti selaku Pendamping Pembimbing.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Implementasi Kelayakan Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan (RIPPDA) (Studi Objek Wisata Tanjung Sanjangan Di Desa Salumbia Kecamatan Dondo Kabupaten Tolitoli). Dasar penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dan tipe penelitian menggunakan pendekatan deskriptif. Penetapan informan dalam penelitian ini menggunakan purposive dengan jumlah informan 5 (lima) orang yang dianggap mampu mengetahui permasalahan tentang kelayakan Rippda pada studi objek wisata Tanjung Sanjangan. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Tolitoli, Kepala Desa Salumbia, Ketua Sadar Wisata Desa Salumbia, dan masyarakat sebanyak 2 orang. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data primer dan data skunder. Kemudian analisis data meliputi kodensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Adapun teori yang digunakan yaitu model implementasi menurut George C. Edwar III yang terdiri dari Komunikasi, Sumber daya, Disposisi, dan Struktur Birokrasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Implementasi kelayakan RIPPDA pada wisata tanjung sanjangan di Desa Salumbia Kecamatan Dondo Kabupaten Tolitoli belum efektif dalam proses pengembangan dan pengelolaan. Dilihat dari aspek komunikasi belum berjalan dengan baik disebabkan kurangnya komunikasi antar pengelola mengenai aturan tentang RIPPDA, dari aspek sumber daya juga belum terpenuhi, aspek disposisi sudah berjalan dengan baik tetapi perlu diperhatikan kembali, dan dari aspek struktur birokrasi belum ada.
Kata Kunci : Implementasi, kelayakan, objek wisata tanjung sanjangan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/114034
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item