SHARON STINFENNY MAEGO (2024) IMPLEMENTASI PROGRAM KARTU INDONESIA SEHAT DI DESA BERDIKARI KECAMATAN PALOLO KABUPATEN SIGI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Sharon Stinfenny Maego Stambuk B 101 18 145, Dengan judul “Implementasi Program Kartu Indonesia Sehat di Desa Berdikari Kecamatan Palolo Kabupaten Sigiâ€. Di bimbing oleh Rizali Djaelangkara bersama Nasrullah
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Implementasi Program Kartu Indonesia Sehat di Desa Berdikari Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi. Teori utama yang dijadikan acuan dalam penelitian ini adalah teori George Edward III yang mencakup,(1) Komunikasi, (2) Sumber Daya, (3) Disposisi, (4) Struktur Birokrasi. Metode penelitian mengunakan pendekatan Deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara informan secara mendalam, dan dokumentasi untuk menumpulkan data yang dibutuhkan berupa data primer dan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi Program Kartu Indonesia Sehat (KIS) di Desa Berdikari jika di lihat dari asppek-aspek diatas dapat disimpulkan belum terlaksana dengan optimal. Aspek komunikasi menunjukkan bahwa masih banyak masyarakat yang belum mmengetahui keberadaan dan manfaat dari Program Kartu Indonesia Sehat (KIS), hal ini disebabkan karena penyampaian informasi/sosialisasi yang belum menyeluruh. Aspek sumber daya menunjukkan masih ada beberapa pelaksana di kantor desa yang belum memiliki keahlihan, kewenangan masih belum diberikan seluruhnya kepada pelasana desa atau operator desa. Sarana dan prasarana masih kurang mendukung dalam pelaksana program Kartu Indinesia Sehat (KIS). Aspek sikap pelaksana menunjukkan sikap dan tangung jawab yang baik dari para pelaksana sesuai dengan tugas dan tangung jawab masing-masing sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya. Aspek Struktuk birokrasi menunjukkan bahwa belum ada keterpaduan antara pegawai/aparat dalam pelaksanaan tugas akibat kurangnya koordinasi
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/114351 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |