SLAMET (2020) KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR KECAMATAN LABUAN KABUPATEN DONGGALA. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja pegawai pada kantor kecamatan Labuan kabupaten Donggala. Dengan menggunakan teori yang dikemukakan oleh Agus Dwiyanto yaitu Produktivitas, Kualitas Layanan, Responsivitas, Responsibilitas dan Akuntabilitas. Dasar Penelitian ini adalah Kualitatif dengan tipe penelitian Deskriptif. Jenis Data yaitu data primer dan data sekunder. Sedangkan tehnik pengumpulan data menggunakan tehnik purposive. Informan dalam penelitian ini berjumlah 7 (tujuh) orang. Pengumpulan data dan bahan dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kinerja pegawai pada kantor kecamatan Labuan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dapat disimpulkan kurang baik. Hal ini dikarenakan ada tiga indikator yang bermasalah yaitu Kualitas Layanan yang dimiliki pegawai Kecamatan belum terlaksana dengan baik, di karenakan masih ada pegawai dalam melaksanakan tugasnya lambat dalam pengurusan surat-surat administrasi sehingga diperlukan adanya pelatihan khusus untuk menjalankan tugasnya dalam melayani masyarakat. Sedangkan Responsivitas masih kurang baik karena masih ada kebutuhan masyarakat belum terlaksana dengan baik dalam hal merespon kebutuhan masyarakat mengenai pelayanan surat-surat, dokumen administrasi lainnya di kantor kecamatan tersebut. Kemudian Akuntabilitas kinerja pegawai mengenai efisiensi waktu masih kurang baik sehingga mengakibatkan kedisiplinan pegawai menjadi bermasalah, serta rasa tanggung jawab pegawai masih kurang baik dalam segi waktu kehadiran akan menyebabkan pelayanan kepada masyarakat menjadi terhambat
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/117371 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |