Kualitas Pelayanan Pendamping Program Keluarga Harapan Di Kelurahan Taipa Kecamatan Palu Utara

RIKA MARNI (2021) Kualitas Pelayanan Pendamping Program Keluarga Harapan Di Kelurahan Taipa Kecamatan Palu Utara. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Rika Marni, Stambuk B 101 17 126 Program Studi Ilmu Administrasi
Publik, Jurusan Ilmu Administrasi, dengan judul “Kualitas Pelayanan
Pendamping Program Keluarga Hrapan (PKH) Kelurahan Taipa
Kecamatan Palu Utara” Pembimbing I : Nawawi Natsir dan Pembimbing II :
Awaluddin.
Pelayanan publik terkandung dalam (Undang-undang Nomor 25 Tahun
2009 tentang pelayanan publik) adalah undang-undng yang mengatur tentang
prinsip-prinsip pemerintah yang baik yang merupakan efektivitas fungsi-fungsi
pemerintah itu sendiri.
Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh pengetahuan tentang
pelayanan pendamping Program Keluarga Hrapan (PKH) di Kelurahan Taipa
Kecamatan Palu Utara. Pada penelitian ini menggunakan Teori Kualitas
Pelayanan Publik menurut Parasuraman dimana ada 5 faktor indikator yaitu :
Tangible (Bukti fisik), Reliability (Keandalan), Responsiveness (Kesanggupan),
Assurance (Jaminan) Empaty (Sikap Peduli). Tipe penelitian ini adalah kalitatif
dengan dasar penelitian deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data yang
dilakukan adalah dengan carra obsevasi/pengamatan, interview/wawancara,
mendalam dengan informan, dan kegiatan dokumentasi. Informan dalm penelitian
ini berjumlah 5 Orang. Analisis data dilakukan dengan cara pengumplan data,
kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan hasil penelitian yang di peroleh dapat disimpulkan bahwa,
Kualitas Pelayanan Pendamping Di Kelurahan Taipa sudah cukup maksimal. Hal
ini bisa dilihat dari lima indikatornya yaitu : Reliability, Responsiveness,
Assurance dan Empaty mendapatkan respon yang positif dari masyarakat yaitu
cukup baik. Tetapi pada indikator Tangible mendapatkan respon yang belum
cukup baik. Seperti pada indikator Tangible belum di sediakan sarana dan
prasarana untuk menunjang pelayanan Program Keluarga Harapan.
Kata Kunci : Kualitas Pelayanan Pendamping PKH

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/118480
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item