Manajemen Kearsipan Pada Kantor Kelurahan Tatura Utara Kecamatan Palu Selatan Kota Palu

NUR ARDYA CAHYANI (2023) Manajemen Kearsipan Pada Kantor Kelurahan Tatura Utara Kecamatan Palu Selatan Kota Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Nur Ardya Cahyani, B 101 19 114, Manajemen Kearsipan Pada Kantor
Kelurahan Tatura Utara Kecamatan Palu Selatan Kota Palu. Program Studi Ilmu
Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tadulako.
Dibimbing oleh Ibu Mustainah selaku pembimbing I dan Ibu Syamsidar selaku
Pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana manajemen kearsipan
pada kantor Kelurahan Tatura Utara Kecamatan Palu Selatan Kota Palu dengan
menggunakan teori Manajemen Kearsipan yang dikemukakan oleh Ricks yang terdiri
dari 5 aspek, yaitu penciptaan dan penerimaan, pendistribusian, penggunaan,
pemeliharaan dan penyusutan. Dasar penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan
tipe penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah observasi,
wawancara dan dokumentasi dengan mengambil informan sebanyak 5 orang. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa manajemen kearsipan pada kantor Kelurahan Tatura
Utara Kecamatan Palu Selatan Kota Palu belum berjalan dengan baik, pengelolaan
arsip dilakukan secara manual dengan pencatatan surat masuk maupun keluar
menggunakan buku agenda, manajemen kearsipan belum sepenuhnya memakai
teknologi karena belum memiliki tenaga ahli dalam bidang teknologi informasi.
Dalam aspek penciptaan, penerimaan dan pendistribusian arsip masih terjadi
keterlambatan, pemeliharaan arsip belum mempunyai ruangan penyimpanan khusus
arsip sehingga arsip hanya disimpan dan ditumpuk di ruang sekretaris dan ruang
pegawai, tempat penyimpanan arsip berdekatan dengan kertas-kertas yang disimpan
di dalam laci yang dirusak oleh tikus, oleh karena itu arsip bisa terancam bahaya.
Kata Kunci : Arsip, Manajemen Kearsipan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/118873
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item