MANAJEMEN KEARSIPAN PADA TOKORONDO KECAMATAN POSO PESISIR KABUPATEN POSO

YULI ANANDA PUTRI (2024) MANAJEMEN KEARSIPAN PADA TOKORONDO KECAMATAN POSO PESISIR KABUPATEN POSO. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

YULI ANANDA PUTRI, stambuk B 101 19 231, “ Manajemen Kearsipan Pada Kantor Desa Tokorondo Kecamatan Poso Pesisir Kabupaten Poso”. Di bimbing oleh bapak Nasrullah selaku (pembimbing I) dan bapak M. kafrawi Al- Kafiah Samsu selaku (pembimbing II). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana manajemen kearsipan pada kantor Desa Tokorondo Kecamatan Poso Pesisir Kabupaten Poso. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian descriptive dan analisis kualitatif dengan menggunakan cara-cara yang sistematis dalam melakukan pengamatan, pengumpulan data, analisis informasi dan pelaporan hasilnya. Serta menggunakan teori dari George R.Terry yang terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah primer dan sekunder yang terbagi atas observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan informan dalam penelitian ini berjumlah 5 orang yaitu Kepala Desa, Sekretaris Desa, Kaur Pemerintahan, Kaur Umum dan Bendahara.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpilkan bahwa, pengelolaan kearsipan Pada Kantor Desa Tokorondo Kecamatan Poso Pesisir belum berjalan dengan baik.. Dalam hal Pengorganisasian belum berjalan dengan baik hal ini disebapkan oleh proses dimana surat atau dokumen yang masuk masih melalui kepala desa, dan untuk pelaksanaan pengelolaan arsip belum berjalan dengan baik hal ini disebapkan masih kurangnya fasilitas seperti lemari yang tidak memiliki pintu dimana hal tersebut bisa membuat surat berceceran atau hilang.
Kata Kunci: Manajemen, Perencanaan, Pengorganisasian, Pelaksanaan, Pengawasan
iv

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/118877
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item