MANAJEMEN PEMBINAAN ANAK TERLANTAR PADA PANTI ASUHAN WALI SONGO PALU

IRFAN (2022) MANAJEMEN PEMBINAAN ANAK TERLANTAR PADA PANTI ASUHAN WALI SONGO PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Irfan, Nomor Stambuk B 101 17 284 Program Studi Administrasi, Judul Skripsi “Manajemen Pembinaan Anak Terlantar Pada Panti Asuhan Wali Songo Palu” Dosen Pembimbing I Dr Syahruddin Hattab, M.si dan Dosen Pembimbing Awaluddin S.sos, MPA.
Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan Bagaimana Proses penerapan manajemen pada Panti Asuhan Wali Songo Palu dan bagaimana proses pembinaan anak terlantar pada Panti Asuhan Wali Songo Palu, Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana proses penerapan manajemen dalam pembinaan anak terlantar di Panti Asuhan Wali Songo Palu, penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif, dimana penelitian ini berusaha mengungkapkan fakta yang nyata dan objektif tentang Manajemen Pembinaan Anak Terlantar pada Panti Asuhan Wali Songo Palu. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teori manajemen menurut James A.F Stoner dengan empat aspek yaitu: Perencanaan, pengorganisasian, pemimpinan dan pengendalian. Dasar penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, Teknik pengumpulan data dilakukan melalui penelitian lapangan yang meliputi obsevasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu pengumpulan data, kondensasi data, dan penyajian data. Dalam penentuan informan dalam penelitian ini sebanyak 6 orang.
Berdasarkan hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan bahwa proses manajemen pembinaan anak terlantar pada Panti Asuhan Wali Songo Palu masih belum efektif, karena masih terdapat beberapa kendala dan hambatan terutama dalam proses pemimpinan dan proses pengendalian/pengawasan yang mana dampaknya adalah ke anak dan lembaga Panti Asuhan.
Kata Kunci : Manajemen, Pembinaan Anak Terlantar, Fungsih Manajemen

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/118941
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item