SARNIANTI (2023) Manajemen Pengembangan Objek Wisata Pulau Langala Di Kabupaten Morowali. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Sarnianti. B 101 19 181, judul penelitian “Manajemen Pengembangan Objek
Wisata Pulau Langala Di Kabupaten Morowaliâ€. Pembimbing I Syahruddin
Hattab dan Pembimbing II Moh.Royfandi.
Tujuan penelitian ini untuk mengkaji manajemen dalam pengembangan
Objek Wisata Pulau Langala Di Kabupaten Morowali. Dasar penelitian ini adalah
deskriptif kualitatif dengan jumlah informan 6 orang. Teknik pengumpulan data
melalui informan yang disertai observasi, wawancara dan dokumentasi. Teori
yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan 4 indikator dalam pandangan
George R Terry meliputi aspek Perencanaan, Pengorganisasian, Pengarahan dan
Pengawasan. Hasil penelitian menunjukan bahwa Manajemen Pengembangan
Objek Wisata Pulau Langala belum tercapai secara maksimal karena dari aspek
perencanaan dan pengawasan masih terdapat kendala yang dihadapi oleh Dinas
Pemuda Olahraga Dan Pariwisata Kabupaten Morowali dan Kelompok Sadar
Wisata Desa Fatufia yaitu belum sepenuhnya diwujudkan seperti area parkir
kendaraan pengunjung yang belum memadai, pembangunan gerbang destinasi,
kurangnya ketersediaan air bersih dan ketersediaan musholla serta masih
kurangnya kesadaran dan inisiatif masyarakat Desa Fatufia dalam keikut sertaan
menjaga dan mengelola wisata Pulau Langala. Sementara pada aspek
pengorganisasian dan pengarahan sudah berjalan dengan baik hal ini dibuktikn
dengan adanya pembagian tugas kelompok sadar wisata dengan keahlian masing?masing.
Kata kunci: Perencanaan, Pengorganisasian, Pengarahan dan Pengawasan
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/118960 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |