MOTIVASI KERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH PROVINSI SULAWESI TENGAH

SUFIANI (2025) MOTIVASI KERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH PROVINSI SULAWESI TENGAH. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

SUFIANI, B 101 20 289, Motivasi Kerja Pegawai Negeri Sipil Pada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Sulawesi Tengah. Dosen Pembimbing I Bapak Muzakir Tawil, Pembimbing II Bapak Askar Mayusa
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Motivasi Kerja Pegawai Negeri Sipil Pada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Sulawesi Tengah. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Informan pada penelitian ini berjumlah 6 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Meggunakan teori yang dikembangkan oleh Mc Clelland yang terdiri dari 3 Kebutuhan yaitu : Kebutuahan akan Prestasi, Kebutuhan akan Kekuasaan dan Kebutuhan akan Afiliasi. Berdasarkan hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa bahwa ada dua kebutuhan yang belum terpenuhi yaitu kebutuhan akan prestasi dan kebutuhan akan kekuasaan, dan kebutuhan yang sudah terpenuhi yaitu kebutuhan akan afiliasi. Kebutuhan akan Prestasi yaitu meskipun sebagian besar pegawai termotivasi oleh gaji, reward dan pencapaian target, namun kebutuhan akan prestasi secara intrinsik, seperti keinginan berinovasi untuk terus belajar dan berkembang, belum sepenuhnya terpenuhi. Kebutuhan akan kekuasaan yaitu diwujudkan dalam berbagai cara, seperti mempengaruhi kebijakan, mengembangkan diri, dan membangun jaringan. Namun, tidak semua pegawai memiliki ambisi untuk memiliki wewenang atau menjadi pemimpin formal. Kebanyakan pegawai lebih fokus pada pengembangan kompetensi dan memberikan kontribusi berdasarkan keahlian yang dimiliki. Kebutuhan akan afiliasi yaitu terpenuhi dengan baik di lingkungan kerja ini. Hal ini ditandai dengan adanya kolaborasi yang kuat, dukungan dari rekan kerja, dan lingkungan kerja yang kondusif.

Motivasi Kerja : Prestasi, Kekuasaan, Afiliasi

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/120684
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item